Setyawati, Endah (2018) SURVEI TINGKAT KEBUGARAN JASMANI PERSONEL BRIGADIR POLISI DUA ANGKATAN TAHUN 2015/2016 SATUAN KERJA POLDA DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.
|
Text
Endah Setyawati.pdf Download (6MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kebugaran jasmani personel Brigadir Polisi Dua Angkatan 2015/2016 Satuan Kerja Polda D.I. Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan jenis penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah personel personel Brigadir Polisi Dua Angkatan Tahun 2015/2016 Polda DIY yang berjumlah 50 personel yang terdiri dari 40 polki dan 10 polwan. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan tes dan pengukuran samapta sesuai buku panduan Tim Binjas Mabes Polri. Untuk menganalisis data secara kuantitatif, hasil tes kebugaran jasmani kemudian dimasukkan dalam 5 kategori dideskripsikan sesuai kriterianya. Berdasarkan hasil penelitian, menyatakan bahwa tingkat kebugaran jasmani personel Brigadir Polisi Dua Angkatan 2015/2016 Polda DIY yaitu sebanyak 0 personel (0 %) kategori Baik Sekali, 36 personel (72 %) kategori Baik, 14 personel (28 %) kategori cukup, 0 personel (0 %) kategori kurang dan 0 personel (0 %) kategori kurang sekali.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | tingkat kebugaran jasmani, personel bripda polri, DIY |
Subjects: | Olahraga Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR) |
Depositing User: | Perpustakaan FIK |
Date Deposited: | 01 Feb 2018 08:12 |
Last Modified: | 11 Mar 2019 01:57 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/55265 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |