MOTIVASI SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR NEGERI 1 GADEN TRUCUK KLATEN DALAM MENGIKUTI PEMBELAJARAN SENAM LANTAI TAHUN PELAJARAN 2016/2017

Khoirudin, Muhammad (2018) MOTIVASI SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR NEGERI 1 GADEN TRUCUK KLATEN DALAM MENGIKUTI PEMBELAJARAN SENAM LANTAI TAHUN PELAJARAN 2016/2017. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
Muhammad Khoirudin. (2018). Motivasi Siswa Kelas IV SDN 1 Gaden dalam Mengikuti Pembelajaran Sena.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi pembelajaran senam lantai yang dilakukan di Sekolah Dasar Negeri 1 Gaden belum berjalan secara maksimal dikarenakan sebagian siswa kelas IV SD N 1 Gaden tidak tertarik dalam mengikuti pembelajaran senam lantai sehingga ketika pembelajaran berlangung siswa tidak memperhatikan dan sibuk ramai sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui motivasi dari siswa kelas IV Sekolah Dasar Negeri 1 Gaden terhadap pembelajaran senam lantai tahun pelajaran 2016/2017. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif menggunakan metode survei dengan teknik pengambilan datanya menggunakan angket. Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV SD Negeri 1 Gaden yang berjumlah 24 responden. Uji validitas instrumen menggunakan rumus Pearson Product Moment dengan hasil 30 butir soal dinyatakan valid dan 4 soal dinyatakan tidak valid. Uji reliabilitas instrumen menggunakan rumus Alpha Cronbach dan memperoleh koefisien reliabilitas sebesar 0,923 sehingga instrumen yang berisi butir-butir pernyataan tersebut adalah reliabel. Teknik analisis deskriptif yang dituangkan dalam bentuk persentase motivasi siswa kelas IV SD Negeri 1 Gaden terhadap pembelajaran senam lantai tahun pelajaran 2016/2017. Hasil penelitian menunjukan bahwa motivasi siswa kelas IV SD Negeri 1 Gaden terhadap pembelajaran senam lantai tahun pelajaran 2016/2017 secara keseluruhan adalah 2 siswa (8,33%) dalam kategori sangat baik, 14 siswa (58,33%) dalam kategori baik, 3 siswa (12,5%) dalam kattegori tidak baik dan 5 siswa (20,83%) dalam kategori sangat tidak baik.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: motivasi siswa, pembelajaran, senam lantai
Subjects: Olahraga
Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 24 Jan 2018 08:46
Last Modified: 30 Jan 2019 15:52
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/55077

Actions (login required)

View Item View Item