FAKTOR-FAKTOR PENDUKUNG DAN PENGHAMBAT PRESTASI KLUB BOLA VOLI YUSO YOGYAKARTA

Tuwianto, Pratama Endra (2018) FAKTOR-FAKTOR PENDUKUNG DAN PENGHAMBAT PRESTASI KLUB BOLA VOLI YUSO YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
skripsi.pdf

Download (9MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) faktor-faktor pendukung prestasi klub bola voli Yuso Yogyakarta dan (2) faktor-faktor penghambat prestasi klub bola voli Yuso Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah atlet bolavoli klub Yuso Yogyakarta berjumlah 15 orang. Teknik pengumpulan data dengan kuesioner. Uji validitas menggunakan korelasi product moment dan reliabilitas menggunakan cronbach alpha. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) faktor-faktor pendukung prestasi Klub Bola Voli Yuso Yogyakarta mayoritas dinilai pada kategori sangat mendukung (73,3%). Hal ini juga didukung dari penilaian pada indikator pelatih masuk pada kategori sangat mendukung (80,0%), indikator atlet, organisasi, dan kompetisi masuk pada kategori mendukung (53,3%), indikator sarana dan prasarana masuk pada kategori mendukung (60,0%), dan indikator lingkungan masuk pada kategori sangat mendukung (73,3%) dan (2) faktor-faktor penghambat prestasi Klub Bola Voli Yuso Yogyakarta secara keseluruhan dinilai pada kategori tidak menghambat (100,0%). Hal ini juga didukung dari penilaian pada indikator pelatih masuk pada kategori tidak menghambat (86,7%), indikator atlet masuk pada kategori tidak menghambat (93,3%), organisasi masuk pada kategori tidak menghambat (60,0%), sarana dan prasarana masuk pada kategori tidak menghambat (80,0%), indikator kompetisi masuk pada kategori sangat tidak menghambat (93,3%), dan indikator lingkungan masuk pada kategori tidak menghambat (86,7%).

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Faktor Pendukung Prestasi, Faktor Penghambat Prestasi, Bola Voli
Subjects: Olahraga
Olahraga > Kepelatihan
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 25 Jan 2018 06:25
Last Modified: 30 Jan 2019 15:52
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/55061

Actions (login required)

View Item View Item