KEMBAR MAYANG SEBAGAI IDE DASAR PENCIPTAAN MOTIF BATIK TULIS BAHAN SANDANG BUSANA PESTA PERNIKAHAN

Paryati, Dwi (2017) KEMBAR MAYANG SEBAGAI IDE DASAR PENCIPTAAN MOTIF BATIK TULIS BAHAN SANDANG BUSANA PESTA PERNIKAHAN. S1 thesis, Pendidikan Seni Kerajinan.

[img]
Preview
Text
Naskah TAKS FULL format PDF.pdf

Download (15MB) | Preview

Abstract

Tugas Akhir Karya Seni ini bertujuan untuk menciptakan, menerapkan, dan mewujudkan batik tulis berupa bahan sandang busana pesta pernikahan dengan Kembar Mayang sebagai ide dasar penciptaan motifnya. Metode penciptaan karya ini melalui beberapa tahap, yaitu eksplorasi, perancangan, dan perwujudan. Tahap eksplorasi dilakukan dengan cara mencari segala informasi tentang kembar mayang melalui pengamatan secara visual, pengumpulan studi pustaka, dan mengembangkan imajinasi. Tahap perancangan yang diawali dengan membuat desain gambar alternatif untuk kemudian ditentukan desain gambar terpilih, dan dilanjutkan dengan perancangan warna. Tahap terakhir adalah proses membatik. Bahan yang digunakan adalah malam dan kain mori primissima, alat yang digunakan adalah canting. Dalam pembuatan batik menggunakan teknik pewarnaan celup yang terdiri dari indigosol, dan napthol, sedangkan teknik pewarnaan colet menggunakan pewarna rapid merah, indigosol kuning IGK, dan indigosol hijau. Hasil dari penciptaan karya seni ini berjumlah sembilan bahan sandang busana pesta pernikahan, diantaranya (1) Batik Pesona Kembar Mayang I yang menggambarkan kekaguman; (2) Batik Pesona Kembar Mayang II menggambarkan kebahagiaan; (3) Batik Cengkir Gading menggambarkan kemantapan berpikir; (4) Batik Kembar Mayang Sekar Jagad menggambarkan kecantikan; (5) Batik Kembar Mayang Truntum Abyor menggambarkan bertebaran kasih sayang; (6) Batik Kembar Mayang Tambal Janur menggambarkan memperbaiki; (7) Batik Kembar Mayang Tumpal Liris menggambarkan kesejahteraan; (8) Batik Kembar Mayang Nyandhing Melati menggambarkan harapan; dan (9) Batik Kembar Mayang Imbal Liris yang menggambarkan kesuburan.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Seni dan Budaya > Seni Rupa
Divisions: Fakultas Bahasa, Seni dan Budaya (FBSB) > Pendidikan Seni Rupa > Pendidikan Kriya
Depositing User: Admin Pendidikan Seni Kerajinan FBS
Date Deposited: 18 Dec 2017 06:29
Last Modified: 30 Jan 2019 15:41
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/54253

Actions (login required)

View Item View Item