PENINGKATAN PENGUASAAN KOSAKATA MELALUI PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR SERI PADA ANAK KELOMPOK B DI TK ABA MILIRAN MUJA MUJU UMBULHARJO, YOGYAKARTA

Widiyaningsih, Widiyaningsih (2017) PENINGKATAN PENGUASAAN KOSAKATA MELALUI PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR SERI PADA ANAK KELOMPOK B DI TK ABA MILIRAN MUJA MUJU UMBULHARJO, YOGYAKARTA. S1 thesis, PAUD.

[img] Text
Skripsi_Widiyaningsih_13111244015.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan penguasaan kosakata melalui penggunaan media gambar seri pada anak kelompok B TK ABA Miliran Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (classroom action research) secara kolaboratif dengan model Kemmis & Mc Taggart. Setiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian adalah anak kelompok B TK ABA Miliran Yogyakarta yang berjumlah 15 anak yaitu 6 anak perempuan dan 9 anak laki-laki. Objek penelitian adalah penguasaan kosakata melalui penggunaan media gambar seri. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan lembar observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif tabel persentase dan deskriptif kualitatif. Indikator keberhasilan dalam penelitian ini adalah bila rata-rata penguasaan kosakata anak telah mencapai 80%. Penguasan kosakata anak mengalami peningkatan setelah pemberian tindakan yang dilakukan melalui beberapa tahapan dan proses, yaitu: 1) guru memperlihatkan gambar seri kepada anak dan mengenalkan tokoh-tokohnya; 2) guru bercerita menggunakan gambar seri; 3) anak diminta untuk menceritakan kembali; 4) anak menyebutkan kosakata benda, kata kerja, dan kata sifat yang ada digambar seri. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan penguasaan kosakata anak melalui penggunaan media gambar seri. Hal ini dibuktikan dengan adanya peningkatan rata-rata penguasaan kosakata anak pada pratindakan sebesar 26,7%, meningkat menjadi 60% pada tindakan siklus I, dan mencapai 86,7% pada tindakan Siklus II. Kata kunci : penguasaan kosakata, gambar seri

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru PAUD
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGPAUD - Pendidikan Guru Anak Usia Dini
Depositing User: Admin PGPAUD FIP
Date Deposited: 24 Nov 2017 01:22
Last Modified: 30 Jan 2019 15:37
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/54048

Actions (login required)

View Item View Item