ANALISIS STRATEGI PEMASARAN KOLAM RENANG KOPERASI WISATA BAHARI 45 DI KABUPATEN BANTUL

Hidayat, Faisal Rohman (2017) ANALISIS STRATEGI PEMASARAN KOLAM RENANG KOPERASI WISATA BAHARI 45 DI KABUPATEN BANTUL. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
Faisal Rohman Hidayat_13603141012.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Kolam renang Koperasi Wisata Bahari 45 di Kabupaten Bantul memiliki fasilitas yang memenuhi kebutuhan pengunjung tetapi jumlah pengunjung belum maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pemasaran dari kolam renang Koperasi Wisata Bahari 45 di Kabupaten Bantul. Strategi pemasaran adalah alat untuk mencapai tujuan perusahaan, dengan alat bantunya markerting mix. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Pemilihan informan dalam penelitian ini menggunakan teknik sampling purposive. Sampel penelitian sebanyak tiga orang yaitu manajer, karyawan dan pengunjung. Keabsahan data dilakukan dengan ketekunan dan triangulasi data melalui sumber teori dan metode. Teknik analisis data dilakukan dengan cara mereduksi data, penyajian data, kemudian penarikan kesimpulan Hasil penelitian diperoleh fakta bahwa produk kolam renang Koperasi Wisata Bahari 45 sudah sesuai dengan kebutuhan pengunjung. Harga yang diberikan sesuai dengan fasilitas yang diberikan dan terjangkau. Lokasi kolam renang Koperasi Wisata Bahari 45 strategis karena terletak di daerah wisata pantai Depok. Promosi yang dilakukan kurang baik karena tidak melakukan periklanan. SDM kolam renang Koperasi Wisata Bahari 45 direkuitmen dan dididik dengan baik. Proses yang dilakukan sudah baik. Layanan pelanggan yang diberikan kepada pengunjung sudah baik. Jadi, dapat disimpulkan bahwa setelah dilakukan analisis strategi pemasaran bahwa faktor promosi khusus pada periklanan belum dilakukan secara optimal sehingga jumlah pengunjung kolam renang Koperasi Wisata Bahari 45 belum maksimal.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Stratgi Pemasaran, Kolam Renang, Koperasi Wisata Bahari 45
Subjects: Olahraga
Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Ilmu Keolahragaan
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 22 Nov 2017 01:48
Last Modified: 30 Jan 2019 15:34
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/53918

Actions (login required)

View Item View Item