PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN CHART TIGA DIMENSI (3D) PEMBUATAN LIPIT DALAM MATA PELAJARAN DASAR TEKNOLOGI MENJAHIT KELAS X DI SMK MUHAMMADIYAH 1 BOROBUDUR

Arini, Safrida (2017) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN CHART TIGA DIMENSI (3D) PEMBUATAN LIPIT DALAM MATA PELAJARAN DASAR TEKNOLOGI MENJAHIT KELAS X DI SMK MUHAMMADIYAH 1 BOROBUDUR. S1 thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
PDF TAS.pdf

Download (9MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengembangkan media pembelajaran chart tiga dimensi (3D) pembuatan lipit dan langkah-langkah pembuatan lipit sungkup dan lipit hadap untuk siswa kelas X di SMK Muhammadiyah 1 Borobudur, 2) mengetahui kelayakan media pembelajaran chart tiga dimensi pembuatan lipit dan langkah-langkah pembuatan lipit sungkup dan lipit hadap untuk siswa kelas X di SMK Muhammadiyah 1 Borobudur. Penelitian ini merupakan jenis penelitian R&D (Research and Development). Penelitian ini menggunakan model pengembangan Borg & Gall yang disederhanakan oleh Tim Pustitjaknov menjadi lima langkah pengembangan yaitu: 1) analisis kebutuhan produk, 2) pengembangan produk awal, 4) validasi ahli dan revisi, 5) uji coba skala besar dan produk akhir. Validasi media pembelajaran chart tiga dimensi (3D) dilakukan oleh 2 ahli media dan 2 ahli materi. Subyek penelitian untuk uji coba skala kecil berjumlah 10 siswa dan untuk uji coba skala besar berjumlah 34 siswa kelas X SMK Muhammadiyah 1 Borobudur. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan angket. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dengan persentase. Hasil penelitian ini adalah: 1) produk media pembelajaran berupa media chart tiga dimensi (3D) pembuatan lipit dimana pembuatannya melalui beberapa tahapan yaitu: melakukan analisis produk yang dikembangkan, pengembangan produk awal, validasi ahli dan revisi, uji coba skala kecil, uji coba skala besar dan produk akhir. 2) media pembelajaran chart tiga dimensi (3D) pembuatan lipit dinyatakan layak untuk digunakan. Hal ini dapat dibuktikan berdasarkan data hasil penelitian, hasil uji kelayakan dari ahli media memperoleh skor total 14 poin dengan persentase 100% berada dalam kategori sangat layak, hasil uji kelayakan dari ahli materi memperoleh skor 9 poin dengan persentase 100% berada dalam kategori sangat layak, hasil uji coba skala kecil dengan skor total 776 dengan persentase 54% berada dalam kategori layak, dan uji coba skala besar dengan skor total 2966 dengan persentase 64% dalam kategori layak.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Pengembangan media chart tiga dimensi (3D), pembuatan lipit
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Boga dan Busana
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Tata Busana
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 22 Nov 2017 01:33
Last Modified: 30 Jan 2019 15:33
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/53841

Actions (login required)

View Item View Item