TINGKAT KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP PELAYANAN WAROENG SPESIAL SAMBAL”SS” KOTA YOGYAKARTA

Tria, Vindyastuti (2017) TINGKAT KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP PELAYANAN WAROENG SPESIAL SAMBAL”SS” KOTA YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (8MB) | Preview

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui: (1) tingkat kepuasan konsumen berdasarkan sarana fisik (tangible) di Waroeng Spesial Sambal “SS” kota Yogyakarta, (2) tingkat kepuasan konsumen berdasarkan keandalan (reliability) di Waroeng Spesial Sambal “SS” kota Yogyakarta, (3) tingkat kepuasan konsumen berdasarkan cepat tanggap (responsiveness) di Waroeng Spesial Sambal “SS” kota Yogyakarta, (4) tingkat kepuasan konsumen berdasarkan jaminan (assurance) di Waroeng Spesial Sambal “SS” kota Yogyakarta, (5) tingkat kepuasan konsumen berdasarkan simpati (empathy) di Waroeng Spesial Sambal “SS” kota Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian ini dilaksanakan di Waroeng Spesial Sambal “SS” Kota Yogyakarta. Waktu penelitian dimulai pada bulan Desember 2016 sampai Juli 2017. Populasi penelitian adalah semua konsumen Waroeng Spesial Sambal “SS” Kota Yogyakarta dengan jumlah populasi 1080. Sampel dihitung menggunakan rumus Slovin tingkat kepercayaan 10%, dengan jumlah sampel 100. Penentuan sampel menggunakan teknik insidental sampling. Metode pengumpulan data menggunakan angket. Uji Validasi menggunakan validitas konstrak dan validitas isi dengan rumus korelasi Product Moment. Hasil validasi dan Reabilitas dinyatakan reliabel (Alpha Cronbach Harapan 0.984 dan Alpha Cronbach Kenyataan 0.956) Analisis data dilakukan dengan analisis deskriptif program SPSS v.16. Hasil penelitian diketahui bahwa: (1) tingkat kepuasan konsumen ditinjau dari aspek sarana fisik (tangible) yaitu belum puas, (2) tingkat kepuasan konsumen ditinjau dari aspek keandalan (reliability) yaitu belum puas, (3) tingkat kepuasan konsumen ditinjau dari aspek cepat tanggap (responsiveness) yaitu belum puas, (4) tingkat kepuasan ditinjau dari aspek jaminan (assurance) yaitu belum puas, (5) tingkat kepuasan ditinjau dari aspek empati (empathy) yaitu belum puas.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kepuasan Konsumen dan Pelayanan Waroeng Spesial Sambal “SS” Kota Yogyakarta
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Boga dan Busana
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Tata Boga
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 22 Nov 2017 01:15
Last Modified: 30 Jan 2019 15:33
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/53829

Actions (login required)

View Item View Item