Pengembangan Buku Panduan Pembelajaran Motorik Kasar Gerak Manipulatif Anak Usia 4-5 Tahun

Dewi, Dwi Jayanti Kurnia (2017) Pengembangan Buku Panduan Pembelajaran Motorik Kasar Gerak Manipulatif Anak Usia 4-5 Tahun. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-dwi-jayanti-kurnia-dewi-15717251012.swf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengembangkan dan menghasilkan produk berupa buku panduan pembelajaran motorik kasar gerak manipulatif anak Kelas A, 2) mengetahui dan mendeskripsikan penilaian guru tentang buku panduan pembelajaran motorik kasar gerak manipulatif di Kelas A, dan 3) mendapatkan informasi ada atau tidaknya perbedaan rata-rata perolehan skor perkembangan motorik kasar gerak manipulatif anak pada saat uji coba di Kelas A. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan sasaran guru Kelas A dan anak-anak Kelas A di Kecamatan Temanggung. Subjek penelitian terdiri 4 guru Kelas A dan 42 anak Kelas A pada uji coba terbatas, sedangkan pada uji coba lapangan terdiri dari 8 guru Kelas A dan 120 anak Kelas A. Guru menilai buku panduan pada aspek materi, penyajian, bahasa, dan kegrafikan pada saat uji coba terbatas, kemudian buku direvisi sebelum kembali diujicobakan pada tahap uji coba lapangan. Data penelitian ini diperoleh dari penilaian guru tentang buku panduan dan hasil penilaian anak dalam melakukan kegiatan manipulatif. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dan diuji dengan bantuan SPSS untuk melihat hasil penilaian guru dan kesepakatan interaternya serta melihat rata-rata penilaian yang didapat oleh anak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) pengembangan Buku Panduan Pembelajaran Motorik Kasar Gerak Manipulatif Anak Usia 4-5 Tahun dilakukan melalui tahap perencanaan yaitu dengan mendefinisikan keterampilan, menetapkan rumusan tujuan, penentuan urutan pembelajaran dan menyusun buku panduan, selanjutnya yaitu tahap pengembangan meliputi validasi,uji coba skala kecil (terbatas) dan uji coba lapangan, 2) penilaian guru terhadap buku panduan pembelajaran yang ditinjau dari aspek materi/isi, aspek penyajian, aspek bahasa, dan aspek kegrafikan secara keseluruhan dinilai sangat baik serta kesepakatan interaternya kuat, 3) rata-rata perolehan skor perkembangan motorik kasar anak pada uji coba terbatas dan uji coba lapangan adalah sama atau tidak ada perbedaan yang signifikan diantara keduanya

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: buku panduan pembelajaran,gerak manipulatif,anak usia 4-5 tahun
Subjects: Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru PAUD
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Anak Usia Dini
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 25 Oct 2017 02:46
Last Modified: 09 May 2019 08:23
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/53596

Actions (login required)

View Item View Item