Pengembangan Model Latihan Olahraga Pernapasan Untuk Pemeliharaan Kesehatan Kardiorespirasi

Tapo, Yohanes Bayo Ola (2017) Pengembangan Model Latihan Olahraga Pernapasan Untuk Pemeliharaan Kesehatan Kardiorespirasi. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-yohanes-bayo-ola-tapo-15711251077.pdf
Restricted to Registered users only

Download (123MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengembangkan model latihan olahraga pernapasan untuk pemeliharaan kesehatan kardiorespirasi, (2) menguji kelayakan pemakaian atau penggunaan produk yang dikembangkan dalam hal pelaksanaan latihannya, dan (3) menguji efektivitas produk yang dikembangkan untuk pemeliharaan kesehatan kardiorespirasi. Desain penelitian dan pengembangan terdiri dari sembilan langkah, yaitu: (1) penelitian produk yang telah ada (studi literatur dan penelitian lapangan), (2) perencanaan pengembangan produk, (3) pengujian internal desain (validasi ahli), (4) revisi desain produk awal, (5) uji coba terbatas (skala kecil), (6) revisi produk 1, (7) uji coba lapangan utama (skala besar), (8) revisi produk 2, dan (9) produk akhir, dilanjutkan dengan uji efektivitas produk. Tempat dan subyek penelitian adalah mahasiswa STKIP Citra Bakti Ngada. Uji coba terbatas (skala kecil) melibatkan lima mahasiswa. Uji coba lapangan utama (skala besar) melibatkan delapan mahasiswa, dan uji efektivitas melibatkan enam belas mahasiswa. Pengumpulan data penelitian menggunakan angket, pedoman observasi, dan tes pengukuran. Analisis data menggunakan teknik analisis data deskriptif kualitatif dan kuantitatif serta uji beda dengan nilai signifikan (p<0.05). Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) sebuah model latihan olahraga pernapasan untuk pemeliharaan kesehatan kardiorespirasi, yang terdiri dari; latihan pernapasan diam (6 bentuk latihan pernapasan) dan latihan pernapasan gerak (satu rangkaian gerak yang terdiri dari 8 gerakan dengan bentuk latihan pernapasan) dan diberi nama: “MONACORS” yang disusun dalam buku pedoman latihan yang dilengkapi dengan contoh video latihan dan diberi judul: “Panduan Latihan Olahraga Pernapasan Kesehatan Monacors”, (2) produk pengembangan memenuhi kategori “Layak” untuk digunakan sebagai olahraga pernapasan kesehatan dalam hal pelaksanaan, yang meliputi: kesederhanaan latihan, keamanan latihan, biaya dan perlengkapan latihan, kemenarikan model, serta respon dan hasil latihan, (3) produk pengembangan efektif dan signifikan untuk memelihara kesehatan kardiorespirasi yang meliputi: denyut nadi pemulihan untuk kesehatan sistem kerja jantung, arus puncak ekspirasi untuk kesehatan sistem pernapasan dan tekanan darah untuk kesehatan sistem peredaran darah. Terdapat peningkatan jumlah subyek dari kategori kurang ke kategori normal dengan kecenderungan peningkatan rata-rata nilai pada kategori normal pada seri perlakuan dengan tingkat signifikan uji beda antara pretest (O1) dan posttest (O4) p<0.05 pada setiap indikator uji efektivitas.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: olahraga
Subjects: Olahraga
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Ilmu Keolahragaan
Depositing User: Users 57 not found.
Date Deposited: 16 Oct 2017 01:17
Last Modified: 14 Jan 2022 02:01
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/53317

Actions (login required)

View Item View Item