Program Kemitraan Sekolah Menengah Kejuruan Dengan Dunia Usaha/Dunia Industri Program Keahlian Teknik Mesin di Kabupaten Kulon Progo.

Sholihin, Karim Hidayat (2017) Program Kemitraan Sekolah Menengah Kejuruan Dengan Dunia Usaha/Dunia Industri Program Keahlian Teknik Mesin di Kabupaten Kulon Progo. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-karim hidayat sholihin-11702251012.pdf
Restricted to Registered users only

Download (10MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk:(1) untuk mengetahui gambaran profil program kemitraan antara SMK Kompetensi Keahlian Teknik Pemesinan dan Teknik Las dengan DU/DI di Kabupaten Kulon Progo (2) Untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan program kemitraan antara SMK Kompetensi Keahlian Teknik Pemesinan dan Teknik Las dengan DU/DI di Kabupaten Kulon Progo. (3) Untuk mengetahui hasil yang dicapai dari program kemitraan antara SMK Kompetensi Keahlian Teknik Pemesinan dan Teknik Las dengan Dunia DU/DI di Kabupaten Kulon Progo. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif, yang bertujuan untuk mendeskripsikan profil, pelaksanaan, dan capaian program kemitraan yang telah dilaksanakan oleh SMK Kompetensi Keahlian Teknik Pemesinan dan Teknik Las. Subjek penelitian ini adalah semua guru produktif SMK Program Studi Teknik Mesin dan semua Kaprodi Teknik Mesin di Kabupaten Kulon Progo. Teknik pengambilan data menggunakan instrumen angket tahapan kerjasama, checklist jenis kerjasama dan wawancara. Teknik analisis yang digunakan untuk menganalisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) SMK Kompetensi Keahlian Teknik Pemesinan dan Teknik Las di Kabupaten Kulon Progo menjalin kerjasama dengan DU/DI dalam bentuk praktek industri (prakerin), uji kompetensi, kunjungan industri dan rekrutmen kerja, berdasarkan Memorandum of Understanding (MoU) yang telah disepakati. Program kemitraan dijalin dengan Dunia Usaha/Dunia Industri khususnya dalam bidang Teknik Pemesinan dan Teknik Las (2) Pelaksanaan program kemitraan antara SMK Kompetensi Keahlian Teknik Pemesinan dan Teknik Las di Kabupaten Kulon Progo terbagi dalam 10 aspek yang diteliti, didominasi oleh jawaban dengan kategori baik sebanyak 7 aspek atau 70%, yaitu aspek analisis kebutuhan, perencanaan, perundingan, MoU, pelaksanaan, pelaporan, serta monitoring dan evaluasi. (3) Hasil yang dicapai dari program kemitraan antara SMK Kompetensi Keahlian Teknik Pemesinan dan Teknik Las dengan DU/DI di Kulon Progo bagi siswa memberikan pengalaman kerja yang nyata di dunia industri, bagi sekolah sebagai sarana sinkronisasi kurikulum dengan kebutuhan industri, bagi industri sebagai sumber tenaga kerja yang terdidik dan terampil dan bagi pemerintah sebagai acuan dalam mengambil kebijakan terkait pendidikan tingkat SMK

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: Program kemitraan, Dunia Usaha/Dunia Industri, Sekolah Menengah Kejuruan
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Kejuruan
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Pendidikan Teknologi dan Kejuruan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 05 Oct 2017 02:14
Last Modified: 22 Aug 2022 01:49
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/53147

Actions (login required)

View Item View Item