PENGARUH INTERFERENSI Zn(II) TERHADAP BIOSORPSI Pb(II) OLEH BIOMASSA Saccharomyces cerevisae PADA VARIASI pH MEDIA DAN SUHU INKUBASI

Cakrawala, Citta (2017) PENGARUH INTERFERENSI Zn(II) TERHADAP BIOSORPSI Pb(II) OLEH BIOMASSA Saccharomyces cerevisae PADA VARIASI pH MEDIA DAN SUHU INKUBASI. S1 thesis, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UNY.

[img]
Preview
Text
BAB 1 SKRIPSI%20CITTA%20CAKRAWALA%2013307141038.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh interferensi ion Zn2+ terhadap efisiensi biosorpsi ion Pb2+ oleh ragi S. cerevisiae pada suhu inkubasi dan pH media. Subjek penelitian ini berupa ragi S. cerevisiae dan objek penelitian ini adalah biosorpsi ragi S. cerevisiae terhadap ion Pb2+ dengan interferensi ion Zn2+. Penelitian dilakukan untuk mengetahui kondisi optimum proses biosorpsi meliputi pengamatan: (1) profil pertumbuhan ragi S. cerevisiae dengan selang waktu 0, 2, 4, 6, 8, 16, 24 dan 48 jam, (2) pertumbuhan ragi S. cerevisiae dengan variasi konsentrasi ion Pb2+ sebesar 0, 5, 10, 15, 20, dan 25 ppm, (3) pertumbuhan ragi S. cerevisiae dengan variasi suhu sebesar 25oC, 30oC, 35oC, dan 40oC tanpa dan dengan interferensi ion Zn2+, (4) pertumbuhan ragi S. cerevisiae dengan variasi pH media sebesar 3, 5, 7, dan 9 tanpa dan dengan interferensi ion Zn2+. Pengukuran pertumbuhan ragi S. cerevisia menggunakan Spectronic 20. Pengukuran sisa ion Pb2+ di dalam media pertumbuhan dilakukan dengan Spektrofotometer Serapan Atom. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variasi suhu inkubasi dan pH media berpengaruh terhadap pertumbuhan ragi S. cerevisiae. Adanya interferensi ion Zn2+ dapat menurunkan efisiensi biosorpsi ragi S. cereviseae. Efisiensi biosorpsi pada suhu 25oC sebesar 45,67% dan pada pH media 5 sebesar 31,67%.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Jurusan Pendidikan Kimia > Kimia
Depositing User: Admin Kimia FMIPA
Date Deposited: 04 Oct 2017 06:22
Last Modified: 30 Jan 2019 15:17
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/53124

Actions (login required)

View Item View Item