PERANAN SEKOLAH DALAM MENANGGULANGI PERILAKU MENYIMPANG SISWA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 13 KOTA MAGELANG

Gana Egar Febriyan, Gana Egar Febriyan (2017) PERANAN SEKOLAH DALAM MENANGGULANGI PERILAKU MENYIMPANG SISWA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 13 KOTA MAGELANG. S1 thesis, FIS.

[img]
Preview
Text
TAS BAB I 13401241024.pdf

Download (668kB) | Preview
[img]
Preview
Text
TAS BAB III 13401241024.pdf

Download (550kB) | Preview
[img]
Preview
Text
TAS BAB V 13401241024.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
E-Jurnal 13401241024.pdf

Download (553kB) | Preview
[img]
Preview
Text
TAS Halaman Depan 13401241024.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
RANGKUMAN SKRIPSI 13401241024.pdf

Download (756kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui, mendeskripsikan, dan menganalisa tentang: (1) Peranan sekolah untuk menanggulangi perilaku menyimpang siswa SMP Negeri 13 Kota Magelang, (2) Hambatan yang dihadapi sekolah untuk menanggulangi perilaku menyimpang siswa SMP Negeri 13 Kota Magelang, (3) Upaya sekolah dalam mengatasi hambatan yang terjadi untuk menanggulangi perilaku menyimpang siswa di SMP Negeri 13 Kota Magelang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan penelitian kualitatif. Subjek penelitian ini ditentukan secara purposive dengan subjek penelitian adalah 1 orang kepala sekolah, 1 orang guru PKn, 1 orang guru BK dan 2 orang siswa. Untuk pengumpulan data penelitian dalam hal ini peneliti sebagai instrumen penelitian dengan menggunakan alat bantu lembar panduan wawancara, dan lembar catatan dokumentasi. Validasi data penelitian ini menggunakan teknik cross check. Hasil penelitian ini sebagai berikut: (1) Peranan sekolah dalam menanggulangi perilaku menyimpang siswa di SMP Negeri 13 Kota Magelang yaitu dilaksanakan dalam bentuk program tahunan sekolah berbasis karakter yang meliputi: (a) aspek pembinaan dan (b) aspek pencegahan penyimpangan siswa. Penekanan dalam program kegiatan ini adalah memang pada pengenalan dan pengamalan/penerapan norma serta nilai-nilai karakter yang diharapkan melalui pembelajaran di sekolah maupun diluar sekolah. Secara teknis pelaksanaan program sekolah berbasis karakter ini dipimpin dan dievaluasi oleh guru PKn sekolah yang menjabat wakil kepala kesiswaan. (2) Hambatan yang dialami sekolah dalam menanggulangi perilaku meyimpang siswa di SMP Negeri 13 Kota Magelang dapat dikelompokkan menjadi dua faktor hambatan, yaitu: (a) Hambatan dari dalam sekolah meliputi ketidakterbukaan siswa mengenai masalah yang dihadapi serta sulitnya mengembangkan minat belajar siswa, dan (b) Hambatan dari luar sekolah, meliputi tingkat sosial ekonomi rendah, cenderung memberi beban atau menekan proses perkembangan individu siswa sekolah tersebut. (3) Upaya sekolah dalam mengatasi hambatan yang terjadi untuk menanggulangi perilaku menyimpang siswa di SMP Negeri 13 Kota Magelang yaitu pihak sekolah melakukan program pembinaan untuk mengatasi hambatan dari dalam sekolah dan program pencegahan perilaku menyimpang siswa untuk mengatasi hambatan yang terjadi dari luar sekolah. Kata Kunci: perilaku menyimpang, menanggulangi, sekolah, peranan

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Ilmu Sosial > Hukum
Ilmu Sosial > Kewarganegaraan dan Hukum
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik (FISHIPOL) > Pendidikan Kewarganegaraan dan Hukum
Depositing User: Admin Pendidikan Kewarganegaraan FIS
Date Deposited: 26 Sep 2017 07:29
Last Modified: 30 Jan 2019 15:11
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/52933

Actions (login required)

View Item View Item