Listyaningsih, Wiji (2017) KEPERCAYAAN DIRI SISWA RETARDASI MENTAL KELAS IV SD NEGERI TIRTOHARGO KECAMATAN KRETEK KABUPATEN BANTUL TAHUN AJARAN 2016/2017. S1 thesis, PGSD.
![]() |
Text
Wiji Listyaningsih.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kepercayaan diri siswa retardasi mental kelas IV SD Negeri Tirtohargo, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul dalam mengikuti pembelajaran di kelas. Kepercayaan diri yang dimaksud meliputi keyakinan akan kemampuan sendiri, rasa optimis, objektivitas, tanggung jawab, dan rasionalitas siswa dalam mengikuti pembelajaran. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif. Subjek penelitian adalah siswa retardasi mental kelas IV SD. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November 2016 sampai dengan bulan Mei 2017. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis data model Miles dan Huberman yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Uji keabsahan data menggunakan triangulasi teknik dan sumber. Hasil penelitian menunjukkan kepercayaan diri siswa retardasi mental sebagai berikut: (1) memiliki keyakinan akan kemampuan sendiri meskipun kemampuannya di bawah rata-rata dan sulit untuk konsentrasi (2) mudah dipengaruhi, pasif, tidak mempunyai inisiatif belajar serta mudah putus asa. (3) mampu menerima kritik dan saran dari orang lain dan tidak marah ketika pendapatnya ditolak (4) memiliki tanggung jawab dan tertib pada peraturan. (5) pemecahan masalah yang dilakukan tidak tuntas serta kemampuan dalam menyelesaikan masalah termasuk rendah. Kata kunci: kepercayaan diri, retardasi mental
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Admin PGSD FIP |
Date Deposited: | 20 Sep 2017 04:44 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 15:09 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/52873 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |