KECEPATAN LARI 50 METER ANAK TUNAGRAHITA KELAS VII DI SLB C YPAALB PRAMBANAN KLATEN TAHUN AJARAN 2016 / 2017

Dwi Kusnantara, Alfian (2017) KECEPATAN LARI 50 METER ANAK TUNAGRAHITA KELAS VII DI SLB C YPAALB PRAMBANAN KLATEN TAHUN AJARAN 2016 / 2017. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
Skripsi Full.pdf

Download (11MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kecepatan lari 50 meter bagi tunagrahita anak kelas VII pada pembelajaran olahraga di SLB-C YPAALB Prambanan Klaten. Penelitian ini ditujukan untuk semua siswa tunagrahita kelas VII di SLB-C YPAALB Prambanan Klaten yang berjumlah 7 siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas. Karena yang diukur dalam penelitian ini adalah peningkatan kemampuan lari 50 meter. Teknik dalam penelitian ini adalah dengan mengukur kecepatan lari 50 meter menggunakan pretest dan postest pada tahap pra tindakan, tahap siklus I dan pada tahap siklus II. Instrument yang digunakan diujikan kepada 3 ahli untuk mendapatkan data instrument yang valid. Pada tahap kemampuan awal (pra tindakan) didapatkan hasil bahwa kemampuan kecepatan lari 50 meter anak tunagrahita kelas VII di SLB-C YPAALB masih tergolong rendah dengan nilai tertinggi 60 dan nilai terendah 45 dengan kecepatan rata-rata 7.43 detik. Pada tahap siklus I hasil yang diperoleh mengalami peningkatan yang cukup signifikan dengan nilai tertinggi 75 dan nilai terendah 70 dengan rata-rata kecepatan 6.97 detik. Namun peneliti masih menguji kembali pada tahap siklus II. Pada tahap siklus II diperoleh hasil bahwa adanya peningkatan yang signifikan pada kemampuan kecepatan lari 50 meter dengan nilai tertinggi 85 dan nilai terendah 75 dengan rata-rata kecepatan lari 6.21 detik. Hasil pada tahap siklus II telah memenuhi standar kompetensi yang diharapkan dengan KKM sebesar 70. Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa kecepatan lari 50 meter anak tunagrahita kelas VII di SLB C YPPALB Prambanan Klaten meningkat.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Tunagrahita, Lari 50 Meter, Olahraga
Subjects: Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR)
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 18 Sep 2017 02:10
Last Modified: 30 Jan 2019 15:08
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/52805

Actions (login required)

View Item View Item