KEEFEKTIFAN PENDEKATAN PEMBELAJARAN AKTIF TIPE INDEX CARD MATCH TERHADAP KEAKTIFAN BELAJAR IPS SISWA KELAS V SDN NOGOTIRTO

Susanti, Nola (2017) KEEFEKTIFAN PENDEKATAN PEMBELAJARAN AKTIF TIPE INDEX CARD MATCH TERHADAP KEAKTIFAN BELAJAR IPS SISWA KELAS V SDN NOGOTIRTO. S1 thesis, PGSD.

[img] Text
Nola Susanti.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan pendekatan pembelajaran aktif tipe Index Card Match terhadap keaktifan belajar siswa kelas V di SDN Nogotirto pada mata pelajaran IPS. Penelitian ini merupakan penelitian menggunakan metode kuasi eksperimen dengan desain Nonequivalent Control Group Design. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VA dan VB SD Negeri Nogotirto dengan jumlah siswa sebanyak 27 siswa di kelas VA dan 24 siswa di kelas VB. Kelas VA sebagai kelas kontrol diberi perlakuan dengan tidak menggunakan pendekatan pembelajaran aktif pada pembelajaran IPS dan kelas VB sebagai kelas ekperimen diberi perlakuan berupa penerapan pembelajaran aktif tipe Index Card Match pada pembelajaran IPS. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dan observasi. Data dianalisis secara deskriptif dan disajikan dalam bentuk tabel dan grafik. Hasil penelitian berdasarkan skor angket keaktifan siswa setelah perlakuan menunjukkan bahwa lebih dari 80% siswa pada kelas eksperimen mencapai tingkat keaktifan belajar sangat tinggi, sedangkan siswa pada kelas kontrol yang mencapai tingkat keaktifan belajar sangat tinggi masih kurang dari 80% siswa. Maka dapat disimpulkan bahwa penerapan pendekatan pembelajaran aktif tipe Index Card Match efektif untuk meningkatkan keaktifan belajar siswa kelas V di SD Negeri Nogotirto. Kata kunci: pendekatan pembelajaran aktif tipe Index Card Match, keaktifan belajar siswa.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Ilmu Sosial > Pendidikan IPS
Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 07 Sep 2017 02:49
Last Modified: 30 Jan 2019 15:06
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/52719

Actions (login required)

View Item View Item