PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATERI TEOREMA PYTHAGORAS BERBASIS PENDEKATAN PEMECAHAN MASALAH YANG MENGACU PADA LEARNING TRAJECTORY DAN BERORIENTASI PADA KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA

Sari, Afifah Nur Indah and Wijaya, Aryadi (2017) PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATERI TEOREMA PYTHAGORAS BERBASIS PENDEKATAN PEMECAHAN MASALAH YANG MENGACU PADA LEARNING TRAJECTORY DAN BERORIENTASI PADA KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA. S1 thesis, UNY.

[img] Text
Abstrak.docx

Download (15kB)
[img] Text
1. Bagian Awal.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
2. BAB I.pdf

Download (115kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3. BAB II.pdf

Download (582kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. BAB III.pdf

Download (412kB) | Preview
[img] Text
5. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
6. BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (195kB)
[img]
Preview
Text
7. Daftar Pustaka.pdf

Download (395kB) | Preview
[img] Text
8. Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (43MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan perangkat pembelajaran berupa Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dan Lembar Kegiatan Siswa (LKS) pada materi teorema Pythagoras berbasis pendekatan pemecahan masalah yang mengacu pada learning trajectory dan berorientasi pada kemampuan pemecahan masalah siswa SMP kelas VIII. Penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui kualitas perangkat pembelajaran dari segi kevalidan, kepraktisan dan keefektifan. Jenis penelitian yang dilakukan yaitu penelitian pengembangan dengan model ADDIE yang terdiri dari Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Penelitian pengembangan ini berparadigma mixed method research dengan menggunakan embedded mixed method design. Objek dalam penelitian ini adalah perangkat pembelajaran berbasis pemecahan masalah yang mengacu pada learning trajectory untuk siswa SMP kelas VIII. Instrumen penelitian yang digunakan diantaranya lembar penilaian perangkat pembelajaran untuk mengukur kevalidan, angket respon siswa dan angket respon guru untuk mengukur kepraktisan serta tes kemampuan pemecahan masalah untuk mengukur keefektifan perangkat pembelajaran yang dikembangkan. Hasil dari penelitian ini yaitu RPP dan LKS berbasis pendekatan pemecahan masalah yang mengacu pada learning trajectory. Berdasarkan hasil penilaian kevalidan RPP diperoleh skor 4,24 pada skala 5 dengan kategori sangat valid. Sedangkan hasil penilaian kevalidan LKS diperoleh skor 4,15 pada skala 5 dengan kategori valid. Berdasarkan hasil penilaian kepraktisan menurut angket respon siswa diperoleh 3,01 pada skala 4 dengan kategori praktis dan nilai rata-rata angket respon guru diperoleh skor 3,45 pada skala 4 dengan kategori sangat praktis. Penilaian keefektifan menurut tes kemampuan pemecahan masalah diperoleh tingkat ketuntasan sebesar 84,34 % dan nilai rata-rata kelas diperoleh 81,8125 yang menunjukkan lebih besar dari KKM yang ditentukan yaitu 75, sehingga perangkat pembelajaran dapat dikatakan efektif. Kata kunci: perangkat pembelajaran, pemecahan masalah, learning trajectory

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Pendidikan Matematika > Pendidikan Matematika
Depositing User: Jurusan Pendidikan Matematika
Date Deposited: 25 Aug 2017 02:45
Last Modified: 30 Jan 2019 14:57
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/52413

Actions (login required)

View Item View Item