PERAN PELATIHAN PIJAT AKUPRESUR DALAM PENINGKATAN EKONOMI KELUARGA BAGI ALUMNI PESERTA PELATIHAN DI LEMBAGA KURSUS DAN PELATIHAN (LKP) CD BETHESDA YOGYAKARTA

Rizki Badriyatul Qomariyah, Rizki (2017) PERAN PELATIHAN PIJAT AKUPRESUR DALAM PENINGKATAN EKONOMI KELUARGA BAGI ALUMNI PESERTA PELATIHAN DI LEMBAGA KURSUS DAN PELATIHAN (LKP) CD BETHESDA YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
SKRIPSI_RIZKI BADRIYATUL_13102241054.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) Peran pelatihan pijat akupresur bagi alumni peserta pelatihan pijat akupresur di LKP CD Bethesda Yogyakarta; (2) Dampak pemanfaatan ilmu pijat akupresur dalam peningkatan ekonomi keluarga; (3) Faktor pendukung dan faktor penghambat pemanfaatan ilmu pijat akupresur. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Penelitian dilakukan di LKP CD Bethesda Yogyakarta. Subjek penelitian adalah alumni program pelatihan pijat akupresur di LKP CD Bethesda Yogyakarta, tutor pelatihan pijat akupresur di LKP CD Bethesda, dan pengelola LKP CD Bethesda Yogyakarta. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan. Teknik pemeriksaan keabsahan data dengan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Peran pelatihan pijat akupresur bagi alumni peserta pelatihan pijat akupresur, yaitu: memperluas wawasan ilmu pengetahuan alumni setelah mengikuti pelatihan pijat akupresur dan membentuk perubahan sikap dan perilaku alumni; (2) Dampak pemanfaatan ilmu pijat akupresur dalam peningkatan ekonomi keluarga, yaitu: alumni mendapat pekerjaan yang sesuai dengan keterampilan yang dimiliki dengan menjadi seorang terapis/tukang pijat, alumni mengalami peningkatan ekonomi setelah mendapatkan penghasilan dari profesi terapis/ tukang pijat (3) Faktor pendukung pemanfaatan ilmu pijat yaitu: motivasi diri alumni, dukungan keluarga, dukungan lingkungan sekitar, dan dukungan LKP CD Bethesda. Sedangkan faktor penghambat pemanfaatan ilmu pijat yaitu: kondisi diri yang tidak baik, cuaca buruk, dan kesibukan alumni. Kata Kunci: Peran Pelatihan Pijat Akupresur, Peningkatan Ekonomi Keluarga

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Pendidikan Luar Sekolah
Depositing User: Admin Pendidikan Luar Sekolah FIP
Date Deposited: 18 Aug 2017 04:37
Last Modified: 30 Jan 2019 14:52
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/52204

Actions (login required)

View Item View Item