PERAN MODAL SOSIAL DALAM MEMBENTUK KARAKTER ANAK DI SMA NEGERI 5 YOGYAKARTA

Sumarno Putro, Destyanto (2017) PERAN MODAL SOSIAL DALAM MEMBENTUK KARAKTER ANAK DI SMA NEGERI 5 YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
Destyanto Sumarno Putro_13110241028_skripsi.6.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk 1) mendeskripsikan pendidikan karakter di SMA Negeri 5 Yogyakarta, 2) mendeskripsikan modal sosial yang dimiliki sekolah, dan 3) mendeskripsikan peran modal sosial dalam membentuk karakter anak di SMA N 5 Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah Kepala Sekolah, guru, dan peserta didik. Objek penelitian ini mengenai modal sosial dalam membentuk karakter anak. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman, yaitu reduksi, penyajian data, dan kesimpulan. Uji validitas data melalui triangulasi sumber, teknik, dan waktu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: pendidikan karakter yang ada di SMA Negeri 5 Yogyakarta terintegrasi dengan mata pelajaran, pembiasaan atau kultur, dan program sekolah. Pengembangan moral knowing diintegrasikan melalui mata pelajaran dan program sekolah. Pengembangan moral feeling diintegrasikan melalui program-program yang ada di sekolah, dan pengembangan moral action diintegrasikan melalui program sekolah dan pembiasaan atau kultur yang ada di sekolah. Modal sosial di SMA Negeri 5 Yogyakarta terdiri dari kepercayaan, nilai dan norma, jaringan sosial, kerjasama, partisipasi, dan kebersamaan. Keempat bentuk modal sosial yang dimiliki masing-masing dimanfaatkan dalam pembentukan karakter anak dan menjalankan program sekolah.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: modal sosial, karakter
Subjects: Pendidikan > Filsafat dan Sosiologi Pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Kebijakan Pendidikan
Depositing User: Admin Filsafat dan Sosiologi Pendidikan FIP
Date Deposited: 11 Aug 2017 04:07
Last Modified: 30 Jan 2019 14:46
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/51921

Actions (login required)

View Item View Item