PEMANFAATAN LINGKUNGAN SEBAGAI SUMBER BELAJAR PADA MATA PELAJARAN IPA KELAS IIIB SD NEGERI PANGGANG, SEDAYU, BANTUL, YOGYAKARTA

Sudiasih, Kusnindyah (2017) PEMANFAATAN LINGKUNGAN SEBAGAI SUMBER BELAJAR PADA MATA PELAJARAN IPA KELAS IIIB SD NEGERI PANGGANG, SEDAYU, BANTUL, YOGYAKARTA. S1 thesis, PGSD.

[img] Text
Kusnindyah Sudiasih.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang pemanfaatan lingkungan sebagai sumber belajar pada mata pelajaran IPA kelas IIIB di SD Negeri Panggang, Sedayu, Bantul, Yogyakarta. Pemanfaatan lingkungan sebagai sumber belajar IPA yang dideskripsikan meliputi, jenis lingkungan yang dimanfaatkan, proses pemanfaatannya, keuntungan yang diperoleh, kendala yang muncul dalam pelaksanaan pembelajaran, dan upaya yang dilakukan untuk mengatasi kendala yang muncul. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Subjek penelitiannya adalah 1 guru dan 29 siswa kelas IIIB. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan meliputi reduksi data, penyajian data, dan simpulan. Sedangkan, uji keabsahan data yang digunakan adalah triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis lingkungan yang dimanfaatkan sebagai sumber belajar IPA meliputi lingkungan kelas, halaman sekolah, kebun sekolah, sungai, persawahan, kolam, lingkungan tempat tinggal warga, dan tempat wisata seperti Desa Wisata dan Outbond di Grogol, Sleman, Yogyakarta. Proses pemanfaatan lingkungan sebagai sumber belajar dilaksanakan dengan cara membawa siswa belajar di lingkungan untuk melakukan survey, pengamatan, dan praktik, kemudian mempresentasikannya di depan kelas. Keuntungan yang diperoleh guru dan siswa yaitu memudahkan guru dalam menyampaikan materi, siswa memperoleh pengalaman belajar yang bermakna, siswa menjadi lebih aktif, berpikir kritis, dan mempunyai rasa ingin tahu yang tinggi terhadap sesuatu serta dapat menumbuhkan kesadaran siswa terhadap lingkungan di sekitarnya. Kendala yang dihadapi guru dan siswa yaitu guru kesulitan dalam mengkondisikan siswa, dan siswa kesulitan untuk menulis ketika belajar di luar kelas. Upaya yang dilakukan, yaitu guru memberi teguran, hukuman dan membahas kembali materi yang dipelajari di luar kelas agar siswa dapat menulis materi. Kata kunci : Pemanfaatan Lingkungan, Sumber Belajar, IPA

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Ilmu Pengetahuan Alam
Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 10 Aug 2017 02:56
Last Modified: 30 Jan 2019 14:44
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/51834

Actions (login required)

View Item View Item