LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN SEMESTER KHUSUS (18 Juli – 15 September 2016) LOKASI SMA NEGERI 1 JATINOM

NONI WULANDARI, NONI WULANDARI (2016) LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN SEMESTER KHUSUS (18 Juli – 15 September 2016) LOKASI SMA NEGERI 1 JATINOM. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
LAPORAN PPL_NONI WULANDARI_13304241004_PENDIDIKAN BIOLOGI.pdf

Download (17MB) | Preview

Abstract

Penempatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Universitas Negeri Yogyakarta semester khusus tahun 2016 berlokasi di SMA N 1 Jatinom telah dilaksanakan oleh mahasiswa pada tanggal 18 Juli - 15 September 2016. Kelompok PPL di lokasi ini terdiri dari 7 mahasiswa dari 3 program studi, yaitu Pendidikan Biologi, Pendidikan Bahasa Inggris, dan Pendidikan Bahasa Perancis. Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) memiliki tujuan untuk melatih mahasiswa memiliki pengalaman faktual tentang proses pembelajaran dan kegiatan kependidikan lainnya di sekolah, sebagai bekal untuk mengembangkan diri sebagai tenaga keguruan profesional yang memiliki pengetahuan, sikap dan ketrampilan. Selama PPL, kegiatan yang telah dilaksanakan meliputi penyusunan RPP, praktik mengajar, pembuatan soal evaluasi, serta kegiatan non pengajaran lainnnya yang diselenggarakan di sekolah. Pelaksanaan praktik mengajar baik terbimbing maupun mandiri dimulai dari tanggal 01 Agustus sampai dengan 08 September 2016, dilakukan sebanyak 38 kali pertemuan di 7 kelas yaitu kelas XA, XB, XC, XD, XE, XG, dan XH. Total jam pertemuan keseluruhan sebanyak 76 JP atau 3.420 menit. Materi yang diajarkan kepada peserta didik di dalam kelas yaitu Ruang Lingkup Biologi yang meliputi obyek dan permasalahan biologi, klasifikasi makhluk hidup, cabang ilmu biologi, penelitian ilmiah dan manfaat mempelajari biologi. Kegiatan dilakukan dengan Kurikulum 2006 (KTSP). Kesimpulan kegiatan PPL yang telah dilakukan adalah dengan pelaksanaan PPL ini mahasiswa mendapatkan banyak manfaat dan pengalaman dalam bidang kependidikan. Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) juga bermanfaat untuk membekali calon guru dengan pengalaman mengajar yang sesungguhnya dan cara penyusunan administrasi pengajaran maupun praktik persekolahan lainnya.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Biologi, PPL, SMA N 1 JATINOM
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 08 Aug 2017 00:56
Last Modified: 01 Oct 2019 11:37
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/51615

Actions (login required)

View Item View Item