LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) PERIODE 15 JULI - 15 SEPTEMBER 2016 DI SMPN 4 WONOSARI

LAZUARDI NUGROHO, LAZUARDI NUGROHO (2016) LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) PERIODE 15 JULI - 15 SEPTEMBER 2016 DI SMPN 4 WONOSARI. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
13301244017_LAZUARDI NUGROHO_PENDIDIKAN MATEMATIKA.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan mata kuliah yang wajib diikuti oleh mahasiswa program studi kependidikan untuk semua jurusan. Kegiatan PPL dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas pendidik khususnya mahasiswa sebagai calon guru. Pelaksanaan kegiatan PPL dimulai dari observasi hingga pelaksanaan PPL yang terbagi menjadi beberapa tahap yaitu persiapan mengajar, pelaksanaan mengajar, dan evaluasi hasil mengajar. Kegiatan PPL dilaksanakan sejak tanggal 15 Juli- 15 September 2016 yang berlokasi di SMP Negeri 4 Wonosari. Fasilitas di SMP Negeri 4 Wonosari sudah cukup lengkap namun terdapat beberap ruangan yang kurang trejaga kebersihannya seperti kamar mandi siswa, kamar mandi guru, dan mushola. Selama praktik mengajar, mahasiswa praktikan diberi tanggung jawab untuk mengampu satu kelas yaitu VII E. Kegiatan mengajar dilaksanakan setelah konsultasi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) kepada guru pembimbing terlebih dahulu. Mahasiswa praktikan menyusun 8 buah RPP yang dimaksudkan untuk mempermudah dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran. Materi yang disampaikan mengenai bilangan dan himpunan. Pendekatan yang digunakan selama mengajar yaitu pendekatan saintifik yangmana disesuaikan dengan kurikulum yang sedang berlaku di sekolah yaitu kurikulum 2013. Media pembelajaran, strategi pembelajaran, dan hal-hal teknis lainnya disesuaikan dengan materi pelajaran. Hasil dari pelaksanaan PPL selama kurang lebih dua bulan di SMP Negeri 4 Wonosari, praktikan memperoleh pengalaman mengajar di sekolah yangmana dapat menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh ketika di bangku kuliah. Mahasiswa praktikan dapat mengembangkan materi dan media pembelajaran serta menggunakan metode pembelajaran yang bervariasi agar siswa lebih mudah untuk memahami materi dan siswa juga tidak cepat bosan dengan pelajaran matematika.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Praktik Pengalaman Lapangan (PPL), SMP Negeri 4 Wonosari
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 07 Aug 2017 04:30
Last Modified: 01 Oct 2019 11:36
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/51559

Actions (login required)

View Item View Item