LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) LOKASI SMA NEGERI 1 PENGASIH

Fahrizal Manan, Fahrizal Manan (2016) LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) LOKASI SMA NEGERI 1 PENGASIH. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
13406241052 - FAHRIZAL MANAN.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) mempunyai program Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) yang dilaksanakan oleh mahasiswa program studi kependidikan sebagai kegiatan menyangkut profesinya sebagai tenaga pendidik. Pada kegiatan ini para mahasiswa dituntut untuk bisa berkreasi dalam penerapan ilmu pengetahuan yang telah diperoleh dan dikembangkan kepada siswa di sekolah. Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di SMA Negeri 1 Pengasih yang terletak di Jalan KRT. Kertodiningrat 41, Margosari, Pengasih, Kabupaten Kulon Progo pada tanggal 18 Agustus sampai dengan 15 September 2016. Pelaksanaan kegiatan PPL dimulai dari observasi hingga pelaksanaan PPL yang terbagi menjadi beberapa tahap yaitu persiapan mengajar, pelaksanaan mengajar dan evaluasi hasil mengajar. Kegiatan mengajar dilaksanakan setelah konsultasi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) kepada guru pembimbing terlebih dahulu. Pelaksanaan PPL dilaksanakan di kelas XI IPS 1 dan XI IPS 4. Hasil dari pelaksanaan PPL selama kurang lebih 8 minggu di SMA Negeri 1 Pengasih ini dapat dipetik hasilnya oleh mahasiswa berupa penerapan ilmu pengetahuan dan praktik keguruan di dalam bidang Pendidikan Sejarah yang diperoleh di bangku perkuliahan. Meskipun demikian, tetap masih ada hambatan dalam pelaksanaan PPL. .Pelaksanaan PPL ini tentulah bermanfaat untuk praktikan, walaupun terkadang dijumpai hambatan-hambatan. Terdapat pula kelebihan dan kelemahan dalam pelaksanaan PLL namun praktikan selalu berusaha mencari solusi untuk mengatasi kelemahan yang dihadapi.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : PPL, SMA N 1 Pengasih
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 31 Jul 2017 04:29
Last Modified: 01 Oct 2019 11:35
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/51353

Actions (login required)

View Item View Item