Manajemen Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas XI di SMA St.Klaus Kuwu Flores Nusa Tenggara Timur

Sulasteri, Maria (2017) Manajemen Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas XI di SMA St.Klaus Kuwu Flores Nusa Tenggara Timur. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-maria-sulasteri-11703251006.swf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan manajemen pembelajaran bahasa Indonesia untuk kelas XI yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian pembelajaran dan mendeskripsikan penerapan manajemen pembelajaran dalam aspek perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian pembelajaran. Penelitian ini dilaksanakan di SMA St.Klaus Kuwu Kecematan Ruteng Kabupaten Manggarai Propinsi Nusa Tenggara Timur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah melalui wawancara, observasi, dan pencermatan dokumen. Instrumen yang digunakan dalam mengumpulkan data penelitian menggunakan pedoman wawancara, lembar observasi, dan lembar pencermatan. Hasil dari penelitian ini adalah, guru tidak membuat program tahunan, program semester, dan silabus, tetapi hanya membuat perencanaan pembelajaran berupa RPP sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan Nomor 65 Tahun 2013 tentang Standar Proses. Guru menggunakan silabus yang dibagikan kepala sekolah sebagai panduan untuk menyusun silabus dan RPP. Dalam pelaksanaan pembelajaran, guru tidak memaksimalkan perannya sebagai seorang narasumber, fasilitator dan motivator pembelajaran. Hal tersebut membuat pelaksanaan kegiatan pembelajaran menjadi kaku, tidak menyenangkan, peran guru lebih dominan dibanding peran siswa sehingga siswa kurang berpartisipasi aktif dalam kegiatan pembelajaran. Dalam menilai hasil pembelajaran siswa, guru menggunakan penilaian diagnostik, penilaian sumatif dan formatif. Guru juga melaksanakan kegiatan remidi bagi siswa yang mendapat nilai di bawah rata-rata saat mengikuti ujian tengah semester berdasarkan waktu yang ditentukan guru dan dilaksanakan saat kegiatan pembelajaran berlangsung.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: manajemen pembelajaran bahasa Indonesia
Subjects: Pendidikan > Manajemen Pendidikan
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Manajemen Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 24 Jul 2017 04:50
Last Modified: 09 May 2019 08:05
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/51001

Actions (login required)

View Item View Item