PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN KIMIA MELALUI LAGU DAN VIDEO UNTUK PESERTA DIDIK SMA/MA KELAS X MATERI IKATAN KIMIA

Ainurohim, Mujahid (2017) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN KIMIA MELALUI LAGU DAN VIDEO UNTUK PESERTA DIDIK SMA/MA KELAS X MATERI IKATAN KIMIA. S1 thesis, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UNY.

[img]
Preview
Text
BAB 1 Skripsi Mujahid.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran dan kualitas media pembelajaran lagu dan video tentang ikatan kimia yang digunakan sebagai sumber belajar mandiri bagi peserta didik. Model pengembangan yang digunakan adalah mengadaptasi model ADDIE. Pada penelitian, tahap implementasi tidak dilakukan, sehingga tahapan yang dilakukan adalah analisis, desain, pengembangan dan evaluasi. Produk awal ditinjau oleh pembimbing dan dilanjutkan kepada ahli materi dan ahli media guna memperoleh saran dan/atau koreksi untuk melakukan revisi I. Produk hasil revisi I ditinjaukan kembali kepada 5 orang peer reviewer guna memperoleh saran dan/atau koreksi untuk melakukan revisi II. Produk hasil revisi II ditinjau kembali kepada 5 orang reviewer dan 20 orang peserta didik sebagai uji terbatas guna memperoleh penilaian maupun saran dan/atau koreksi untuk melakukan revisi III. Hasil penelitian pengembangan ini berupa lagu dan video tentang ikatan kimia. Kualitas media pembelajaran lagu dan video tentang ikatan kimia ditentukan berdasarkan hasil penilaian 5 orang reviewer dan 20 orang peserta didik sebagai uji terbatas. Berdasarkan penilaian dari reviewer, diperoleh skor rata-rata 89 dari 22 indikator dengan persentase keidealan 80,91%, sehingga termasuk dalam kategori baik. Penilaian pada uji terbatas oleh peserta didik diperoleh skor rata-rata 70,15 dari 16 indikator dengan persentase keidealan 87,69%, sehingga termasuk dalam kategori sangat baik. Berdasarkan hasil tersebut, maka media pembelajaran lagu dan video tentang ikatan kimia memiliki kualitas yang baik sebagai media pembelajaran.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Jurusan Pendidikan Kimia > Pendidikan Kimia
Depositing User: Admin Kimia FMIPA
Date Deposited: 12 Jul 2017 07:54
Last Modified: 30 Jan 2019 14:27
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/50717

Actions (login required)

View Item View Item