Keefektifan Pelaksanaan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan Program IPA pada SMA di Kabupaten Maluku Tenggara

Tukloy, Fata (2009) Keefektifan Pelaksanaan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan Program IPA pada SMA di Kabupaten Maluku Tenggara. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-fata-tukloy-07708251022.swf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan pelaksanaan KTSP program IPA pada SMA di Kabupaten Maluku Tenggara yang dapat di evaluasi berdasarkan kompetensi manajemen kepala sekolah, kompetensi guru IPA, kegiatan pembelajaran, dan hasil belajar siswa dalam pelaksanaan KTSP. Penelitian ini merupakan penelitian evaluasi. Subjek penelitian terdiri dari: kepala sekolah sebanyak 7 responden, wakasek sebanyak 28 responden, guru IPA sebanyak 21 responden, dan siswa kelas XI IPA tahun pelajaran 2008/2009 sebanyak 245 responden. Pengambilan populasi dan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Instrumen pengumpulan data menggunakan angket, observasi, wawancara dan dokumentasi. Pengujian validitas instrumen dilakukan dengan metode korelasi. Analisis data dilakukan dengan menggunakan teknik deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) kompetensi manajemen kepala sekolah efektif (rerata skor aktual 101,43), (2) kompetensi guru efektif (rerata skor aktual 104,46), (3) pendapat siswa tentang kegiatan pembelajaran tidak efektif (rerata skor aktual 49,49), dan (4) hasil belajar sangat efektif (94,8%).

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: pendidikan - kurikulum
Subjects: Pendidikan > Kurikulum dan Teknologi Pendidikan
Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Ilmu Pengetahuan Alam
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Sains
Depositing User: Users 57 not found.
Date Deposited: 19 Jun 2017 01:56
Last Modified: 29 Jan 2019 12:26
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/49955

Actions (login required)

View Item View Item