Pengembangan Perangkat Pembelajaran 5E untuk Meningkatkan Kemampuan Siswa dalam Analyzing and Interpreting Data & Constructing Explanation and Designing Solution pada materi Momentum dan Impuls

Pamungkas, Havid Noor (2017) Pengembangan Perangkat Pembelajaran 5E untuk Meningkatkan Kemampuan Siswa dalam Analyzing and Interpreting Data & Constructing Explanation and Designing Solution pada materi Momentum dan Impuls. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-havid-noor-pamungkas-15726251038.pdf
Restricted to Registered users only

Download (54MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menghasilkan perangkat pembelajaran fisika model Learning Cycle 5e berorientasi NGSS yang layak untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam Analyzing and Interpreting Data &Constructing Explanation and Designing Solution pada materi Momentum dan Impuls dan (2) mengetahui bagaimanakah keefektifan perangkat pembelajaran fisika model Learning Cycle 5e berorientasi NGSS dalam meningkatkan kemampuan siswa dalam Analyzing and Interpreting Data & Constructing Explanation and Designing Solution pada materi Momentum dan Impuls. Penelitian ini merupakan penelitian Research and Development (R&D) menggunakan 4-D methods yang diajukan Thiagarajan, Samme, dan Semmel (1974) terbagi menjadi 4 tahapan yaitu Define (tahap pendefinisan), Design (Tahap Perencanaan), Develop (Tahap Pengembangan), and Disseminate (Tahap Penyebaran). Perangkat pembelajaran yang dikembangkan adalah RPP, LKPD, Materi Ajar, dan Instrumen Evaluasi. Subjek uji coba terbatas sebanyak 28 peserta didik sedang subjek uji coba lapangan sebanyak 56 siswa yang terbagi menjadi kelas eksperimen 28 siswa dan kelas control 28 siswa. Pengumpulan data menggunakan pedoman wawancara, lembar validasi instrument, lembar penilaian perangkat pembelajaran, lembar observasi, instrument evaluasi, angket respon siswa dan guru yang semuanya dinyatakan valid dan reliabel. Teknik analisis data menggunakan t-test dan MANOVA dengan taraf signifikan 0,05. Hasil penelitian menunjukkan : (1) produk perangkat pembelajaran Learning Cycle 5e yang dikembangkan memenuhi kriteria kelayakan dengan rincian RPP sangat layak, LKS sangat layak, LKPD sangat layak, dan Instrumen evaluasi sangat layak dan (2) produk yang dikembangkan dalam pembelajaran dinyatakan efektif untuk meningkatkan kemampuan Analyzing and Interpreting Data & Constructing Explanation and Designing Solution yang dihitung dengan gain ternormalisasi. Untuk kemampuan Analyzing and Interpreting Data pada kelas eksperimen diperoleh gain 0,61 dan kelas control 0,58 sedangkan untuk kemampuan Constructing Explanation and Designing Solution pada kelas eksperimen diperoleh gain 0,73 dan kelas control 0,58. Hal ini menunjukkan adanya perbedaan peningkatan kemampuan siswa yang signifikan akibat perlakuan penggunaan perangkat pembelajaran Learning Cycle 5e berorientasi NGSS pada kelas eksperimen dibanding dengan kelas kontrol yang menggunakan perangkat pembelajaran yang digunakan secara konvensional oleh guru (sig. 0,001; α > 0,05).

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: media pengajaran
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Fisika
Depositing User: Users 57 not found.
Date Deposited: 19 May 2017 03:37
Last Modified: 05 Dec 2023 07:41
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/49230

Actions (login required)

View Item View Item