PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS DENGAN MEDIA SNAKE AND LADDER PADA KELAS 3 SDN NGANDAGAN

Saputri, Pratama (2017) PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS DENGAN MEDIA SNAKE AND LADDER PADA KELAS 3 SDN NGANDAGAN. S1 thesis, PGSD.

[img] Text
Pratama Saputri.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil belajar IPS kelas 3 SDN Ngandagan rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berhasil tidaknya pelaksanaan peningkatkan hasil belajar IPS menggunakan media Snake and Ladder pada siswa kelas 3 SDN Ngandagan Kabupaten Purworejo. Media Snake and Ladder adalah media yang berbentuk papan ular tangga yang dimainkan oleh sekelompok anak atau lebih dengan papan soal yang berisi soal-soal yang menarik perhatian siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (classroom action research) penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri Ngandagan dengan subjek penelitian seluruh siswa kelas 3 SD Negeri Ngandagan. Desain penelitian ini menggunakan model yang dikembangkan oleh Kemmis dan Taggart yang meliputi perencanaan, tindakan dan observasi, serta refleksi. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah pengamatan/observasi, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif kuantitaif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan hasil belajar siswa menggunakan media Snake and Ladder. Pada siklus I mengalami kenaikan nilai dari sebelum dikenai tindakan tetapi belum mencapai kriteria keberhasilan sehingga dilanjutkan pada siklus II. Pada siklus II mengalami kenaikan dan sudah mencapai kriteria keberhasilan sehingga penelitian dihentikan pada siklus II. Secara kognitif terlihat nilai rerata siswa materi Kegiatan Jual Beli di Lingkungan Rumah dan Sekolah pada siklus I rata-ratanya 64,7 meningkat menjadi 78,35 pada siklus II dan pada materi Sejarah Uang pada siklus I rata-ratanya 61,47 meningkat menjadi 76,17 pada siklus II. Secara afektif siswa terlihat aktif dan tertarik dalam mengikuti pembelajaran, mudah memahami materi, dan siswa lebih antusias dalam mengikuti pembelajaran IPS. Kata kunci : hasil belajar IPS, media Snake and Ladder, Sekolah Dasar

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Media Pendidikan
Ilmu Sosial > Pendidikan IPS
Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 04 May 2017 04:40
Last Modified: 30 Jan 2019 14:07
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/49027

Actions (login required)

View Item View Item