EVALUASI KINERJA DAN KEMAMPUAN KEUANGAN DAERAH PADA DINAS PENDAPATAN PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET (DPPKA) DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Pratiwi, Niken (2017) EVALUASI KINERJA DAN KEMAMPUAN KEUANGAN DAERAH PADA DINAS PENDAPATAN PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET (DPPKA) DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text
NikenMaritaPratiwi_12808141008.pdf

Download (17MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur kinerja dan kemampuan keuangan daerah pada Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset (DPPKA) Daerah Istimewa Yogyakarta. Proksi pengukuran kinerja keuangan menggunakan perhitungan Rasio Kemandirian, Rasio Derajat Desentralisasi Fiskal, Rasio Efektivitas, Rasio Aktivitas, dan Rasio Keserasian Belanja, sedangkan proksi pada pengukuran kemampuan keuangan menggunakan perhitungan Share and Growth, Peta Kemampuan Keuangan Daerah, dan Indeks Kemampuan Keuangan (IKK). Penelitian ini menggunakan metode studi kasus dengan pendekatan kualitatif-kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset (DPPKA) Daerah Istimewa Yogyakarta. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder berupa data laporan realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta tahun 2012-2014. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif dan statistik inferensial untuk pengambilan keputusan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Kinerja keuangan daerah pada Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset (DPPKA) Daerah Istimewa Yogyakarta selama tahun anggaran 2012-2014 yang diproksikan dengan perhitungan Rasio Kemandirian memiliki kriteria delegatif, Rasio Derajat Desentralisasi Fiskal memiliki kriteria baik, Rasio Efektivitas memiliki kriteria sangat efektif, Rasio Aktivitas menunjukkan bahwa Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta lebih banyak menggunakan dana untuk kegiatan Belanja Aparatur dibandingkan Belanja Publik, dan Rasio Keserasian Belanja menunjukkan bahwa Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta lebih banyak menggunakan dana untuk kegiatan Belanja Tidak Langsung dibandingkan Belanja Langsung; (2) Kemampuan keuangan daerah pada Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset (DPPKA) Daerah Istimewa Yogyakarta selama tahun anggaran 2012-2014 yang diproksikan dengan perhitungan Share and Growth diperoleh rata-rata nilai share sebesar 48,8% dan rata-rata nilai growth sebesar 19,1%; hal ini berarti nilai share dan nilai growth dapat dikatakan tinggi, sedangkan Peta Kemampuan Keuangan Daerah terletak pada Kuadran I atau dalam kondisi ideal, dan Indeks Kemampuan Keuangan (IKK) diperoleh skala indeks menunjukkan angka 0,40318 yang berarti Kemampuan Keuangan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta tergolong sedang.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Umum > Karya Ilmiah
Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Manajemen
Depositing User: Admin Manajemen FE
Date Deposited: 12 May 2017 03:22
Last Modified: 30 Jan 2019 14:06
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/49013

Actions (login required)

View Item View Item