MIFTA TYAS LAKSITA SARI, MIFTA TYAS LAKSITA SARI (2016) LAPORAN KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL). Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.
|
Text
20). 13301241005_Mifta Tyas Laksita.pdf Download (11MB) | Preview |
Abstract
Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan salah satu mata kuliah yang terdiri dari 3 SKS yang dilaksanakan dengan praktik mengajar dan kegiatan akademis dalam masyarakat maupun lembaga pendidikan seperti sekolah maupun institusi lainnya untuk mempersiapkan sebelum terjun langsung menjadi tenaga kependidikan. PPL bertujuan sebagai bekal pengalaman dalam mengembangkan kompetensi kependidikan dalam membentuk tenaga pendidik profesional yang memiliki pengetahuan dan keterampilan sesuai dengan profesi. Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dilaksanakan di SMA Negeri 3 Bantul dari tanggal 15 Juli sampai dengan 15 September 2016. Pelaksanaan kegiatan PPL dimulai dengan observasi kemudian merancang program. Program yang dirancang terdiri dari program individu dan kelompok. Program individu terdiri dari penyusunan perangkat pembelajaran, kegiatan praktik mengajar terbimbing dan mandiri, penyusunan instrumen evaluasi tes, dan pelaksanaan remidial. Program kelompok yaitu pelaksanaan piket. Kegiatan PPL terbagi menjadi beberapa tahap yaitu persiapan yang meliputi pengajaran micro teaching, pembekalan PPL, observasi pembelajaran di kelas, dan bimbingan dengan DPL jurusan. Tahap pelaksanaan meliputi praktik mengajar terbimbing dan mandiri. Hasil dari pelaksanaan PPL selama kurang lebih dua bulan dapat dirasakan hasilnya oleh mahasiswa berupa penerapan ilmu pengetahuan dan praktik keguruan dalam bidang pendidikan matematika yang diperoleh di bangku perkuliahan. Mahasiswa dapat meminimalisir kesulitan yang ditemui ketika PPL. Mahasiswa memperoleh gambaran bagaimana tugas seorang pendidik. Program yang dilaksanakan diharapkan dapat memberikan manfaat bagi sekolah, serta juga bermanfaat bagi mahasiswa PPL.
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | PPL, Program Kerja. |
Subjects: | LPPMP |
Divisions: | LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan |
Depositing User: | LPPMP |
Date Deposited: | 27 Mar 2017 08:12 |
Last Modified: | 01 Oct 2019 11:37 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/48336 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |