Angga, Singgih P (2017) HUBUNGAN ANTARA PANJANG TUNGKAI, POWER TUNGKAI DENGAN KECEPATAN TENDANGAN SABIT SISWAPADA EKSTRAKURIKULER PENCAK SILAT DI SMP SUNAN AL – AMBIYA GONDANG KECAMATAN TAMAN KABUPATEN PEMALANG. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.
|
Text
SKRIPSI ANGGA.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pelatih kurang memperhatikan tentang pentingnya hubungan panjang tungkai dan power tungkai dengan kecepatan tendangan sabit dalam olahraga pencak silat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan panjang tungkai dan power tungkai dengan kecepatan tendangan sabit siswa ekstrakurikuler pencak silat SMP Sunan Al-Ambiya Gondang, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang Jawa Tengah. Jenis penelitian ini merupakan penelitian korelasional. Metode yang digunakan adalah survei, dengan teknik pengumpulan data menggunakan tes dan pengukuran. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa ekstrakurikuler pencak silat SMP Sunan Al-Ambiya Gondang, Kecamatan Taman yang berjumlah 12 siswa putra dan merupakan penelitian populasi. Instrumen untuk mengukur panjang tungkai yaitu meteran, untuk mengukur power tungkai menggunakan vertical jump, dan untuk mengukur kecepatan tendangan sabit menggunakan tes kecepatan tendangan sabit. Analisis data menggunakan uji korelasi product moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Ada hubungan yang signifikan antara panjang tungkai dengan kecepatan tendangan sabit siswa ekstrakurikuler pencak silat SMP Sunan Al-Ambiya Gondang, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang, Kabupaten Pemalang, dengan nilai rx1.y = 0,746 > r(0.05)(12) = 0,532. (2) Ada hubungan yang signifikan antara power otot tungkai dengan kecepatan tendangan sabit siswa ekstrakurikuler pencak silat SMP Sunan Al-Ambiya Gondang, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang, Kabupaten Pemalang, dengan nilai rx2.y = 0,890 > r(0.05)(12) = 0,532. (3) Ada hubungan yang signifikan antara panjang tungkai dan power otot tungkai dengan kecepatan tendangan sabit siswa ekstrakurikuler pencak silat SMP Sunan Al-Ambiya Gondang, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang, Kabupaten Pemalang, dengan nilai Ry(x1.x2) = 0,913 > R(0.05)(12) = 0,532.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | panjang tungkai, power tungkai, tendangan sabit |
Subjects: | Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR) |
Depositing User: | Perpustakaan FIK |
Date Deposited: | 27 Mar 2017 06:57 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 13:38 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/48315 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |