PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN BIOLOGI BERBASIS ANDROID MOBILE MATERI EKOSISTEM LOKAL DAERAH UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR SISWA SMA

Tien, Aminatun and Bambang, Subali (2016) PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN BIOLOGI BERBASIS ANDROID MOBILE MATERI EKOSISTEM LOKAL DAERAH UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR SISWA SMA. Artikel Penelitian Hibah Pascasarjana.

[img]
Preview
Text
PASCA.pdf

Download (98kB) | Preview

Abstract

Ekosistem Indonesia merupakan aset yang dapat dipergunakan sebesarbesarnya bagi kemakmuran masyarakatnya. Namun, tentu saja potensi tersebut hanya akan menjadi potensi semata apabila tidak dieksplorasi dan dimanfaatkan. Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah dengan mendekatkan akademisi dan siswa seawal mungkin dengan potensi lokal melalui sumber belajar alamiah di dalam pembelajaran. Namun, dalam realitanya, pembelajaran Biologi minim dengan contoh-contoh fenomena ekosistem nyata yang berada di sekitar ruang belajar siswa. Seiring dengan diimplementasikannya kurikulum 2013, terdapat peluang yang besar untuk semakin menambah khasanah sumber belajar dari fenomena alam ekosistem lokal dengan bantuan teknologi dan media belajar yang efektif. Tujuan dari pengembangan modul ini yaitu agar siswa semakin sering menemukan potensi dari fenomena lingkungan di sekitarnya melalui pembelajaran di sekolah, sehingga muncul daya kritis untuk terus menggali fakta dan temuan ilmiah dari fenomena alam di sekitarnya. Penelitian ini mengembangkan suatu modul pembelajaran Biologi berbasis Android Mobile yang dapat diakses kapan dan di mana saja. Android dipilih karena system operasi buatan Google ini paling banyak digunakan di seluruh dunia termasuk Indonesia. Pengembangan modul pembelajaran berbasis Android mobile menggunakan model pendekatan Design Development Research Richey & Klein. Pelaksanaan peneltian terdiri dari langkah langkah sebagai berikut: mengidentifikasi masalah, merumuskan tujuan penelitian, merancang dan mengembangkan produk, menguji dan mengevaluasi, mengomunikasikan hasil uji. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan pedoman wawancara, lembar validasi modul pembelajaran berbasis keterampilan proses, angket, lembar observasi, dan tes (pre-test dan posttest). Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dan uji beda. Hasil penelitian menunjukan modul pembelajaran biologi berbasis android mobile efektif untuk meningkatkan kemampuan berpikir peserta didik, hal ini ditunjukkan dengan pengaruh yang signifikan antara skor pra perlakuan terhadap skor pasca perlakuan yaitu p<0,05; F=6,215.

Item Type: Article
Additional Information: Laporan Penelitian Hibah Pascasarjana 2016
Uncontrolled Keywords: modul pembelajaran biologi, andorid mobile, ekosistem, ekosistem lokal daerah,keterampilan berpikir, siswa SMA
Subjects: LPPM
Divisions: LPPM - Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Depositing User: LPPM UNY
Date Deposited: 21 Mar 2017 01:52
Last Modified: 21 Mar 2017 01:52
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/48194

Actions (login required)

View Item View Item