KESIAPAN PELAKSANAAN PEMBELAJARAN BERBASIS TEACHING FACTORY PADA PROGRAM STUDI KEAHLIAN TEKNIK AUDIO VIDEO DI SMK NEGERI 1 MAGELANG TAHUN AJARAN 2016/2017

Uswatun, Khasanah (2017) KESIAPAN PELAKSANAAN PEMBELAJARAN BERBASIS TEACHING FACTORY PADA PROGRAM STUDI KEAHLIAN TEKNIK AUDIO VIDEO DI SMK NEGERI 1 MAGELANG TAHUN AJARAN 2016/2017. S1 thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
Skripsi_Uswatun Khasanah_13502241011.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk: (1) mengetahui kesiapan guru dalam pelaksanaan pembelajaran berbasis teaching factory di Program Studi Keahlian Teknik Audio Video (TAV) SMK Negeri 1 Magelang, (2) mengetahui kesiapan kerjasama dengan industri dalam pelaksanaan pembelajaran berbasis teaching factory di Program Studi Keahlian Teknik Audio Video (TAV) SMK Negeri 1 Magelang, dan (3) mengetahui kesiapan sarana dan prasarana dalam pelaksanaan pembelajaran berbasis teaching factory di Program Studi Keahlian Teknik Audio Video (TAV) SMK Negeri 1 Magelang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Subyek penelitian adalah semua guru pada program studi keahlian TAV. Obyek penelitian adalah sarana dan prasarana di program studi keahlian TAV. Data penelitian dikumpulkan dengan metode angket, observasi, dan dokumentasi. Analisa data dilakukan dengan menggunakan analisa statistik deskriptif. Hasil penelitian diketahui bahwa: (1)Kesiapan Program Studi Keahlian Teknik Audio Video SMK Negeri 1 Magelang Tahun Ajaran 2016/2017 dalam pelaksanaan pembelajaran berbasis teaching factory ditinjau dari aspek guru memperoleh persentase sebesar 75.56%. Angka pencapaian tersebut menunjukkan bahwa kesiapan ditinjau dari aspek guru masuk dalam kategori siap, (2) Kesiapan Program Studi Keahlian Teknik Audio Video SMK Negeri 1 Magelang Tahun Ajaran 2016/2017 dalam pelaksanaan pembelajaran berbasis teaching factory ditinjau dari aspek kerjasama dengan industri memperoleh persentase sebesar 67.53%. Angka pencapaian tersebut menunjukkan bahwa kesiapan ditinjau dari aspek kerjasama dengan industri masuk dalam kategori siap, (3) Kesiapan Program Studi Keahlian Teknik Audio Video SMK Negeri 1 Magelang Tahun Ajaran 2016/2017 dalam pelaksanaan pembelajaran berbasis teaching factory ditinjau dari aspek sarana dan prasarana memperoleh persentase sebesar 96.93%. Angka pencapaian tersebut menunjukkan bahwa kesiapan ditinjau dari aspek sarana dan prasarana masuk dalam kategori sangat siap. Kata kunci: Teaching Factory, Audio Video, Kesiapan, SMK Negeri 1 Magelang

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Elektronika
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Elektronika
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 27 Mar 2017 01:32
Last Modified: 30 Jan 2019 13:35
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/48179

Actions (login required)

View Item View Item