PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN KIMIA DENGAN MATERI POKOK KARBOHIDRAT BERBASIS WEBSITE SEBAGAI SUMBER BELAJAR MANDIRI UNTUK SISWA SMA/MA

DUMGAIR, IRVAN EFROSIUS SIMSON (2013) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN KIMIA DENGAN MATERI POKOK KARBOHIDRAT BERBASIS WEBSITE SEBAGAI SUMBER BELAJAR MANDIRI UNTUK SISWA SMA/MA. S1 thesis, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UNY.

[img]
Preview
Text
BAB I IRVAN.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan di bidang pendidikan kimia. Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan media pembelajaran kimia dengan materi pokok karbohidrat berbasis website sebagai sumber belajar mandiri untuk siswa SMA/MA dan mengetahui kualitas media pembelajaran kimia tersebut berdasarkan penilaian lima guru kimia SMA di Daerah Istimewa Yogyakarta. Model pengembangan yang digunakan adalah model prosedural, yaitu model yang bersifat deskriptif melalui beberapa langkah yang harus diikuti untuk menghasilkan produk. Produk awal ditinjau dan diberi masukan oleh dosen pembimbing, peer reviewer, ahli media dan ahli materi, dan selanjutnya direvisi. Produk revisi dinilai dan diberi masukan oleh lima guru kimia SMA (reviewer) di Daerah Istimewa Yogyakarta. Instrumen penilaian media pembelajaran ini berisi lima aspek penilaian, yaitu: (1) aspek kebenaran, keluasan, dan kedalaman konsep, (2) aspek kebahasaan yang digunakan, (3) aspek keterlaksanaan, (4) aspek tampilan dan (5) aspek kemudahan penggunaan. Kelima aspek tersebut terdiri atas 19 indikator penilaian. Hasil penilaian yang berupa skor kemudian di gabung dan dianalisis dengan pedoman kriteria penilaian ideal. Hasil penelitian pengembangan ini adalah Compact Disc (CD) media pembelajaran berbasis website, dengan pokok bahasan karbohidrat untuk siswa SMA/MA. Media pembelajaran kimia berbasis website yang dikembangkan memperoleh skor rata-rata 81,6 dari skor maksimal 100, dengan persentase keidealan 81,6 %. Berdasarkan rentang persentase keidealan, media pembelajaran kimia berbasis website dengan materi pokok karbohidrat ini mempunyai kategori kualitas baik dan dapat digunakan sebagai sumber pembelajaran mandiri untuk peserta didik tingkat SMA.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Jurusan Pendidikan Kimia > Pendidikan Kimia
Depositing User: Admin Kimia FMIPA
Date Deposited: 13 Mar 2017 08:04
Last Modified: 30 Jan 2019 13:33
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/47908

Actions (login required)

View Item View Item