Rangga Indra Pratama, Rangga Indra Pratama (2016) LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) BIMBINGAN DAN KONSELING DI SMA N 1 SANDEN. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.
|
Text
Laporan individu PPL UNY 2016.pdf Download (472kB) | Preview |
|
|
Text
Matriks001.pdf Download (291kB) | Preview |
|
|
Text
Pengesahan002.pdf Download (154kB) | Preview |
Abstract
PPL (Praktik Pengalaman Lapangan) merupakan salah satu realisasi dari Tri Darma Perguruan Tinggi tentang pendidikan dan pengajaran.Dengan melaksanakan program ini, mahasiswa praktikan berkesempatan untuk menerapkan seluruh ilmu yang di dapatkan di bangku kuliah ke sekolah secara langsung. Mahasiswa berperan sebagai guru bimbingan dan konseling yang sebenarnya di sekolah. Adapun kelas yang harus diberikan layanan bimbingan dan konseling adalah kelas X, XI, XII. Mahasiswa melakukan koordinasi dengan penyelenggara PPL atau dalam hal ini adalah LPPMP UNY dan mendapatkan bimbingan dan pengarahan sehingga mahasiswa tidak kebingungan dalam melaksanakan program PPL. Selalin itu, mahasiswa juga berkoordinasi dengan pihak sekolah untuk mengurus administrasi serta mendapat guru pamong. Mahasiswa tidak kemudian dapat langsung mengajar di kelas, tetapi harus menyusun program pengajaran dan menyusun beberapa hal yang dibutuhkan untuk jalannya PPL. Program-program yang disusun bukan hanya program pemberian layanan bimbingan dan konseling saja, namun dalam hal ini mahasiswa praktikan juga harus menjalankan program-program non bimbingan dan konseling. Dalam hal ini yang paling penting adalah terlaksananya program layanan bimbingan dan konseling. Mulai dari penyusunan program selama PPL, melakukan need assessment dan menyusun RPL, semuanya mendapat pengarahan dan bimbingan dari guru pamong. Pada pelaksanaan PPL ini, mahasiswa praktikan tidak memiliki jam terjadwal dalam memberikan layanan klasikal dan hanya bersifat fleksibel. Jika ada guru yang memperbolehkan layanan bimbingan dan konseling masuk kelas, maka mahasiswa praktikan memberikan layanan klasikal.Namun sampai akhir penarikan PPL, program BK yang lain seperti layanan bimbingan kelompok, konseling, homevisit, konsultasi dan lain sebagainya dapat terlaksana dengan baik dan lancer sesuai program yang telah disusun
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Subjects: | LPPMP |
Divisions: | LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan |
Depositing User: | LPPMP |
Date Deposited: | 07 Mar 2017 04:15 |
Last Modified: | 01 Oct 2019 11:39 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/47727 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |