Tri Astuti, Tri Astuti (2016) LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) DI SANGGAR KEGIATAN BELAJAR (SKB) BANTUL Jl. Imogiri Barat Km. 7, Sewon, Bantul, Yogyakarta. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.
|
Text
Tri Astuti.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan mata kuliah wajib yang harus dilaksanakan oleh mahasiswa UNY yang mengmbil konsentrasi kependidikan terutama mahasiswa Jurusan Pendidikan Luar Sekolah. PPL disiapkan untuk mengembangkan kompetensi mahasiswa dalam mengajar dan mengetahui kondisi pendidikan di lapangan melalui praktik mengajar di lembaga. PPL dilasaksanakan mulai pada tanggal 15 Juli- 15 September 2016 di lembaga SKB Bantul. Program Kerja di SKB Bantul sangatlah komplek, yaitu terdiri dari Kursus Tata Boga, Kursus Tata Rias, Kursus Menjahit, Kursus Hantaran, Kursus Otomotif, PAUD Terpadu Prima Sanggar (TK,KB, TPA), Pendidikan dan Pelatihan guru Paud, Pendidikan dan pelatihan Tutor Kesetaraan, Program Kesetaraan Paket C dan program Kesetaraan paket B dll. Dalam PPL ini mahasiswa melakukan praktik mengajar minimal 8 kali mengajar.1 kali mengajar di program PAUD Terpadu dan 7 kali dapat mengajar sesuai dengan kemampuannya. Program mengajar PPL ini yaitu mengajar kesetaraan paket B sebanyak 3 kali, mengajar kesetaraan paket C sebanyak 3 kali, mengajar PAUD sebanyak 1 kali dan mengajar ketrampilan sebanyak 1 kali. Pelaksanaan PPL yaitu terdiri dari persiapan yang terdiri dari persiapan di kampus seperti pembekalan PPL dan micro teaching serta persiapan di lapangan yang terdiri dari observasi lapangan, rumusan program, pembuatan RPP/ RKH, persiapan pra program dan pembelajaran. Setelah persiapan, maka langkah selanjutnya yaitu pelaksanaan program dan yang terakhir yaitu evaluasi.Hasil dari pengamatan selama PPL yaitu Metode dan pendekatan yang digunakan untuk PPL dengan sasaran yang berbeda-beda, berbeda-beda pula metode dan pendekatan yang digunakan, Anak PAUD dalam hal ini siswa-siswa TPA menggunakan metode dan pendekatan dengan bermain sambil belajar, Metode yang digunakan untuk warga belajar orang dewasa dalam hal ini warga belajar paket C,B serta peserta pelatihan pembuatan pom-pom yaitu student center, Setiap peserta didik atau warga belajar memiliki karakteristik yang berbeda dalam minat, kebutuhan dan kemauan belajar.
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | PPL,Program Kerja, SKB Bantul |
Subjects: | LPPMP |
Divisions: | LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan |
Depositing User: | LPPMP |
Date Deposited: | 22 Feb 2017 08:01 |
Last Modified: | 01 Oct 2019 11:41 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/47365 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |