LAPORAN INDIVIDU KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) Nama Lokasi: SMA Negeri 2 SLEMAN Alamat: Brayut, Pandowoharjo, Sleman, D.I. Yogyakarta 18 Juli sampai dengan 15 September 2016

DINDA NADIA MUTIARA IFTHINAN, DINDA NADIA MUTIARA IFTHINAN (2016) LAPORAN INDIVIDU KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) Nama Lokasi: SMA Negeri 2 SLEMAN Alamat: Brayut, Pandowoharjo, Sleman, D.I. Yogyakarta 18 Juli sampai dengan 15 September 2016. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Dinda Nadia Mutiara Pend Kimia.pdf

Download (11MB) | Preview

Abstract

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan salah satu mata kuliah wajib bagi mahasiswa prodi pendidikan untuk memberikan pengalaman belajar bagi mahasiswa, terutama dalam hal pengalaman mengajar, memperluas wawasan, pelatihan dan pengembangan kompetensi yang diperlukan dalam bidangnya. Pelaksanaan PPL ini akan sangat membantu mahasiswa dalam memasuki dunia kependidikan dan sebagai sarana untuk menerapkan ilmu yang diperolehnya selama mengikuti perkuliahan. Kegiatan PPL dilaksanakan di SMA Negeri 2 Sleman yang berlokasi di Brayut, Pandowoharjo, Sleman, D.I. Yogyakarta. Pelaksanaan kegiatan PPL dimulai pada tanggal 18 Juli 2016 sampai dengan 15 September 2016. Kegiatan PPL dilaksanakan dari observasi sekolah dan observasi kelas hingga pelaksanaan PPL yaitu persiapan mengajar, pelaksanaan mengajar, dan analisis hasil mengajar. Hal-hal yang dilakukan sebelum mengajar adalah konsultasi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) kepada guru pembimbing, membuat media pembelajaran, metode pembelajaran dan soal-soal evaluasi. Pelaksanaan PPL dilaksanakan pada mata pelajaran kimia di kelas XI IPA 1 dan XI IPA 2. Selain itu, mahasiswa juga berperan dalam kegiatan di sekolah seperti piket Kegiatan Belajar Mengajar (KBM), piket guru, piket among siswa, inventarisasi laboratorium kimia, dan lain-lain. Program yang diselenggarakan pada kegiatan PPL dilaksanakan dengan baik dan dapat memberikan pengalaman yang membantu mahasiswa dalam mematangkan ilmu yang didapat di bangku perkuliahan. Dalam pelaksanaan program-program tersebut tidak pernah terlepas dari hambatan dan kendala, akan tetapi semua dapat diatasi dengan adanya semangat dan kerjasama yang baik dari berbagai pihak yang terkait.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Praktik Pengalaman Lapangan (PPL), SMA Negeri 2 Sleman
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 13 Feb 2017 08:04
Last Modified: 01 Oct 2019 11:34
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/47033

Actions (login required)

View Item View Item