PENGEMBANGAN TRAINER RESISTOR DALAM RANGKAIAN ARUS SEARAH PADA MATA PELAJARAN TEKNIK LISTRIK MENGGUNAKAN LABVIEW 2016 BERBASIS MIKROKONTROLER ARDUINO UNO DI KELAS X TEKNIK AUDIO VIDEO SMK NEGERI 2 YOGYAKARTA

Muhammad, Zaini (2017) PENGEMBANGAN TRAINER RESISTOR DALAM RANGKAIAN ARUS SEARAH PADA MATA PELAJARAN TEKNIK LISTRIK MENGGUNAKAN LABVIEW 2016 BERBASIS MIKROKONTROLER ARDUINO UNO DI KELAS X TEKNIK AUDIO VIDEO SMK NEGERI 2 YOGYAKARTA. S1 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
Muhammad Zaini_13502244006_TAS.pdf

Download (15MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan mengetahui kelayakan trainer resistor dalam rangkaian arus searah pada mata pelajaran teknik listrik menggunakan LabVIEW 2016 berbasis mikrokontroler arduino UNO di kelas X Teknik Audio Video SMK Negeri 2 Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Research and Development) dengan tahapan yang meliputi: (1) Potensi Masalah, (2) Pengumpulan Data, (3) Desain Produk, (4) Validasi Desain, (5) Revisi Desain, (6) Uji Coba Produk, (7) Revisi Produk, (8) Uji Coba Pemakaian, (9) Revisi Produk, dan (10) Produk Akhir. Objek Penelitian adalah trainer resistor dalam rangkaian arus searah. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data pada penelitian ini meliputi pengujian, pengamatan, dan kuesioner (angket). Adapun validasi trainer ini melibatkan dua ahli materi dan dua ahli media pembelajaran, serta uji coba pemakaian dilakukan oleh 64 siswa kelas X (sepuluh) paket keahlian Teknik Audio Video SMK Negeri 2 Yogyakarta. Teknik analisis data yang digunakan menggunakan analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian pengembangan adalah berupa trainer resistor dengan 9 blok percobaan resistor dalam rangkaian arus searah yang dilengkapi dengan virtual monitoring trainer dan modul trainer. Hasil analisis penelitian ini menunjukan bahwa trainer sudah sesuai dengan rancangannya sebagai trainer resistor. Hasil validasi trainer resistor yang dilakukan oleh ahli materi memperoleh tingkat validitas dengan persentase 82,95% dengan kategori sangat layak. Tingkat validasi konstuk oleh ahli media memperoleh tingkat validitas dengan persentase 86,57% dengan kategori sangat layak. Sedangkan uji pemakaian oleh siswa mendapat hasil sebesar 85,51% dengan kategori sangat layak. Sehingga trainer resistor dalam rangkaian arus searah ini dikategorikan sangat layak sebagai media pembelajaran untuk mata pelajaran teknik listrik paket keahlian Teknik Audio Video SMK Negeri 2 Yogyakarta. Kata Kunci: trainer resistor, teknik listrik.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Elektronika
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Elektronika
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 07 Feb 2017 06:20
Last Modified: 30 Jan 2019 13:13
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/46798

Actions (login required)

View Item View Item