KAITAN ANTARA IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN SEJARAH SAINTIFIK KURIKULUM 2013 DENGAN AKTIVITAS BELAJAR MENGAJAR DI SMA KASUS SEJARAH SOSIAL KOTA KUDUS

R. Suharso, R. Suharso (2016) KAITAN ANTARA IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN SEJARAH SAINTIFIK KURIKULUM 2013 DENGAN AKTIVITAS BELAJAR MENGAJAR DI SMA KASUS SEJARAH SOSIAL KOTA KUDUS. In: Pendekatan Saintifik.

[img] Other (Prosiding)
43.SUHARSO_UNESA.swf

Download (144kB)

Abstract

Pembelajaran sejarah dalam kurikulum KTSP berpusat pada guru dengan metode ceramah, hal ini membuat siswa menjadi pasif dan daya kritis mereka terbendung sehingga siswa menjadi kurang kreatif, sedangkan tujuan instruksional pembelajaran sejarah di Sekolah Menengah Atas (SMA) menurut S.K. Kochhar (2008) adalah mengembangkan pengetahuan, pemahaman, pemikiran kritis, keterampilan praktis, minat, dan perilaku. Sikap pasif dan daya kritis yang dimiliki siswa inilah yang membuat siswa menjadi kurang kreatif, padahal dengan memiliki kreatifitas, siswa mampu menjadi lebih aktif, mampu menemukan sendiri konsep yang diajarkan, mampu mengembangkan potensinya dan mampu meningkatkan daya kritis pada siswa. Kurikulum 2013 datang membawa perubahan baru, Kurikulum 2013 memusatkan proses pembelajaran kepada siswa dengan pendekatan saintifik yang dirancang sedemikian rupa agar siswa menjadi lebih aktif dan mampu membuat siswa menjadi lebih kreatif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui : (1) Implementasi pendekatan saintifik pembelajaran sejarah kurikulum 2013 di SMA, (2) kreativitas siswa dalam pembelajaran sejarah Kurikulum 2013, (3) Pengaruh pendekatan saintifik dalam pembelajaran sejarah Kurikulum 2013 terhadap tingkat kreativitas siswa. Kata Kunci: Pendekatan Saintifik, Kreativitas, Kurikulum 2013.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Prosiding
Subjects: Ilmu Sosial > Sejarah
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik (FISHIPOL) > Pendidikan Sejarah
Depositing User: Admin Pendidikan Sejarah FIS
Date Deposited: 18 Jan 2017 03:32
Last Modified: 18 Jan 2017 03:32
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/46087

Actions (login required)

View Item View Item