Integrasi Pendidikan Karakter dalam Pembelajaran IPS untuk Pengamalan Nilai Moral Siswa SMP I dan SMP VI di Mataram

Rosada, Rosada (2010) Integrasi Pendidikan Karakter dalam Pembelajaran IPS untuk Pengamalan Nilai Moral Siswa SMP I dan SMP VI di Mataram. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-rosada-07705251007.swf

Download (9MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya guru dalam pembentukan karakter siswa, bagaimana mengintegrasikan pendidikan karakter dalam pembelajaran IPS, dan melihat faktor pendukung dan penghambat dalam proses pembentukan karakter siswa. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, dengan beberapa prosedur. Adapun tempat penelitian di SMP I dan SMP VI di kota Mataram. Waktu penelitian pada bulan Maret sampai bulan Mei 2009. Fokus penelitian dalam hal ini berkaitan langsung dengan upaya guru IPS untuk mengintegrasikan pendidikan karakter dalam pembelajaran IPS. Sedangkan objek penelitiannya adalah guru pelajaran IPS, Kepala Sekolah, Guru Bimbingan Konseling, dan Siswa Kelas VII dan VIII. Pengumpulan data yang dimanfaatkan antara lain: observasi, wawancara, dokumentasi. Keabsahan data dilakukan dengan triangulasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis interaktif terdiri dari tiga alur yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Temuan penelitian ini adalah guru mengupayakan pembentukan karakter siswa, dengan melakukan berbagai macam program antara lain diadakan oleh kepala sekolah kepada guru, oleh guru kepada siswa. Program yang diadakan untuk siswa dilakukan dalam kelas dan luar kelas. Di dalam kelas dengan cara: pertama mengintegrasikan pendidikan karakter dalam pembelaajran IPS, kedua mengaitkan pembelajaran dengan kehidupan sehari-hari. Ketiga guru menggunakan metode-metode yang dapat memotivasi belajar siswa. Dalam proses pembelajaran mengajar guru memanfaatkan metode, adapun metode yang digunakan adalah ceramah bervariasi, tanya jawab, diskusi, rool playing, CTL dan lain sebagainya. Metode yang berpengaruh dalam pembelajaran tersebut adalah ceramah dan diskusi, karena dengan metode yang bervariasi siswa termotivasi. Di luar kelas dilakukan dengan berbagai macam program antara lain kegiatan intrakurikuler dan ekstrakurikuler. Program intrakurikuler seperti: upacara bendera, kegiatan Iman dan taqwa, sholat berjama’ah. Kegiatan ekstrakurikuler antara lain melalui organisasi siswa intra sekolah, penyaluran bakat dan hobi. Dalam menjalankan proses tersebut tentunya terdapat faktor penghambat dan pendukung. Adapun faktor pendukung antara lain adalah SDM berkualitas, sarana prasarana lengkap, peran aktif kepala sekolah dan guru lainnya dalam kegiatan-kegiatan yang dilakukan, sedangkan faktor penghambat adalah latar belakang siswa berasal dari lingkungan yang berbeda-beda sehingga sulit membentuk karakter siswa, seperti: kurangnya pengetahuan moral siswa, penanaman moral siswa kurang optimal, kurangnya teladan guru, perawatan sarana prasarana kurang maksimal, dan kurangnya perhatian orang tua murid.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: pendidikan karakter, pembelajaran IPS, nilai moral
Subjects: Ilmu Sosial > Pendidikan IPS
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan IPS
Depositing User: Users 57 not found.
Date Deposited: 28 Dec 2016 02:33
Last Modified: 29 Jan 2019 12:04
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/45215

Actions (login required)

View Item View Item