HUBUNGAN ANTARA KEBIASAAN MEMBACA KARYA SASTRA DAN PENGUASAAN KOSAKATA TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS CERPEN SISWA KELAS XI SMA NEGERI SE-KABUPATEN GUNUNGKIDUL

Kurniawan, Arif (2016) HUBUNGAN ANTARA KEBIASAAN MEMBACA KARYA SASTRA DAN PENGUASAAN KOSAKATA TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS CERPEN SISWA KELAS XI SMA NEGERI SE-KABUPATEN GUNUNGKIDUL. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
skripsi jadi satu (2).pdf

Download (15MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) tingkat kebiasaan membaca karya sastra, (2) tingkat penguasaan kosa, (3) keterampilan menulis cerpen, serta (4) hubungan yang signifikan antara kebiasaan membaca karya sastra dan penguasaan kosakata terhadap keterampilan menulis cerpen siswa kelas XI SMA Negeri se-Kabupaten Gunungkidul. Penelitian ini merupakan penelitian korelasi. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X SMAN se-Kabupaten Gunungkidul. Sampel penelitian berjumlah 310 siswa yang diambil dari enam sekolah secara random sampling. Teknik pengambilan data dengan angket dan tes. Kebiasaan membaca karya sastra diukur dengan angket. Jumlah butir pernyataan sebanyak 30 butir dengan alternatif jawaban menggunakan skala Likert. Tes penguasaan kosakata menggunakan soal pilihan ganda yang berjumlah 30 butir dengan 4 alternatif jawaban. Keterampilan menulis cerpen diukur dengan tes atau praktik menulis cerpen. Analisis data menggunakan metode korelasi product moment. Sebelum analisis data, dilakukan uji prasyarat analisis berupa uji normalitas, uji linearitas, dan uji multikolinearitas. Untuk uji hipotesis menggunakan analisis regresi ganda. Keseluruhan data diolah menggunakan program SPSS 17. Hasil penelitian adalah sebagai berikut. Pertama, tingkat kebiasaan membaca karya sastra berada pada kategori sedang yakni pada interval 82 – 114 dengan frekuensi 232 (74,84%). Kedua, tingkat penguasaan kosakata pada kategori sedang yakni pada interval 15 – 25 dengan frekuensi sebesar 233 (75,16%). Ketiga, tingkat keterampilan menulis cerpen juga tergolong sedang yakni pada interval 29 – 55 dengan frekuensi sebesar 225 (72,50%). Keempat, ada hubungan positif dan signifikan antara kebiasaan membaca karya sastra dan penguasaan kosakata terhadap keterampilan menulis cerpen yang ditunjukkan oleh koefisien determinasi (R2 sebesar 0,372.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Bahasa dan Sastra > Bahasa dan Sastra Indonesia
Divisions: Fakultas Bahasa, Seni dan Budaya (FBSB) > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Admin Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FBS
Date Deposited: 27 Dec 2016 03:07
Last Modified: 30 Jan 2019 12:30
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/45092

Actions (login required)

View Item View Item