IDENTIFIKASI KESULITAN BELAJAR MATERI STRUKTUR - FUNGSI JARINGAN TUMBUHAN PADA SISWA SMA NEGERI 3 KLATEN KELAS XI SEMESTER 1 TAHUN AJARAN 2015/2016

Kusumawati, Mega Utami (2016) IDENTIFIKASI KESULITAN BELAJAR MATERI STRUKTUR - FUNGSI JARINGAN TUMBUHAN PADA SISWA SMA NEGERI 3 KLATEN KELAS XI SEMESTER 1 TAHUN AJARAN 2015/2016. S1 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
Mega Utami Kusumawati 12304241029.pdf

Download (396kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berujuan untuk mengetahui: (1) ragam kesulitan belajar siswa yang ditemukan dalam mempelajari materi Struktur dan Fungsi Jaringan Tumbuhan dan (2) tingkat perbedaan ragam kesulitan belajar siswa yang ditemukan dalam mempelajari materi Struktur dan Fungsi Jaringan Tumbuhan pada siswa berdasarkan nilai hasil belajar. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskritif. Subyek penelitian yaitu siswa kelas XI IPA 2 dan XI IPA 4 di SMA Negeri 3 Klaten yang berjumlah 59 siswa. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan lembar angket dan lembar soal test. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ragam kesulitan belajar yang ditemukan dalam mempelajari materi Struktur dan Fungsi Jaringan Tumbuhan pada siswa adalah pada ranah memahami struktur jaringan tumbuhan, memahami fungsi jaringan tumbuhan, dan memahami hubungan struktur dan fungsi jaringan tumbuhan. Dengan tingkat perbedaan ragam kesulitan pada ranah memahami struktur jaringan tumbuhan dan ranah memahami hubungan struktur dan fungsi jaringan tumbuhan lebih banyak pada siswa yang mendapat nilai hasil belajar  dari KKM yaitu masing-masing sebesar 56,25 % dibandingkan nilai hasil belajar ≥ KKM yaitu ranah memahami struktur jaringan tumbuhan sebesar 52,50 % dan ranah memahami hubungan struktur dan fungsi jaringan tumbuhan sebesar 50 %. Kemudian pada ranah memahami fungsi jaringan tumbuhan lebih banyak pada siswa yang mendapat nilai hasil belajar  dari KKM yaitu sebesar 68,75% dibandingkan nilai hasil belajar ≥ KKM yaitu ranah memahami fungsi jaringan tumbuhan yaitu sebesar 65 %. Kata kunci : kesulitan belajar, struktur dan fungsi jaringan tumbuhan

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Pendidikan Biologi > Pendidikan Biologi
Depositing User: Admin Biologi FMIPA
Date Deposited: 16 Dec 2016 02:00
Last Modified: 30 Jan 2019 12:20
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/44757

Actions (login required)

View Item View Item