PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN KELISTRIKAN MESIN & KONVERSI ENERGI DI SMK N 2 DEPOK

Prasetyo, Adhi Nurcahyo (2016) PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN KELISTRIKAN MESIN & KONVERSI ENERGI DI SMK N 2 DEPOK. S1 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
PRASETYO ADHI NURCAHYO_12503241006.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk: (1) mengetahui hasil belajar siswa yang menggunakan media pembelajaran aplikasi android lebih baik dibanding dengan hasil belajar siswa yang menggunakan media pembelajaran power point , (2) mengetahui seberapa besar pengaruh media pembelajaran aplikasi android terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran KMKE di SMK N 2 Depok. Penelitian ini menggunakan metode quasi experimental design dengan bentuk desain nonequivalent control group design. Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas X program keahlian Teknik Pemesinan SMK N 2 Depok berjumlah 61 siswa. Sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah seluruh populasi yaitu dua kelas dari kelas X program keahlian Teknik Pemesinan. Dari dua kelas tersebut, satu kelas dikelompokkan menjadi kelas eksperimen (32 siswa) dan satu kelas lain sebagai kelas kontrol (29 siswa). Kelas eksperimen menerapkan media pembelajaran aplikas i android dan kelas kontrol menerapkan media pembelajaran power point. Pengumpulan data penelitian ini menggunakan tes dan dokumentasi. Data yang dikumpulkan adalah pretest dan posttest . Teknik analisis data menggunakan deskriptif kuantitatif. Metode pengujian hipotesis yang digunakan adalah analisis uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) berdasarkan hasil perhitungan uji t kelompok terpisah pada saat posttest menunjukkan bahwa hasil belajar siswa kelas eksperimen sama dengan hasil belajar kelas kontrol, karena t hitung = 1,04 lebih kecil dari pada t tabel = 1,67 (t hitung < t tabel ). Hal tersebut menunjukkan bahwa penelitian ini tidak berhasil membukti kan bahwa media pembelajaran aplikasi android tidak lebih baik dari media pembelajaran power point , (2) media pembelajaran aplikasi android memberikan pengaruh terhadap hasil belajar kepada siswa kelas X di SMK N 2 Depok yaitu sebesar 1,91. Dengan angka positif yang artinya rata-rata nilai posttest kelas eksperimen lebih besar dari pada kelas kontrol. Hal tersebut menunjukkan bahwa media pembelajaran aplikasi android hanya memberikan pengaruh kecil terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran KMKE. Kata kunci: media pembelajaran, quasi experimental design , hasil belajar

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Mesin
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Mesin
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 15 Dec 2016 03:36
Last Modified: 30 Jan 2019 12:19
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/44678

Actions (login required)

View Item View Item