PENGARUH MOTIVASI PRAKTIK DAN KELAYAKAN FASILITAS BENGKEL PEMESINAN TERHADAP PRESTASI PRAKTIK PEMBUBUTAN SISWA KELAS XI JURUSAN TEKNIK PEMESINAN DI SMK MUHAMMADIYAH 1 BANTUL

Tri Susetyo, Tri Susetyo (2016) PENGARUH MOTIVASI PRAKTIK DAN KELAYAKAN FASILITAS BENGKEL PEMESINAN TERHADAP PRESTASI PRAKTIK PEMBUBUTAN SISWA KELAS XI JURUSAN TEKNIK PEMESINAN DI SMK MUHAMMADIYAH 1 BANTUL. S1 thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
Tri Susetyo_15.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengetahui pengaruh motivasi praktik terhadap prestasi praktik pembubutan siswa kelas XI jurusan teknik pemesinan SMK Muhammadiyah 1 Bantul, (2) Mengetahui pengaruh kelayakan fasilitas bengkel pemesinan terhadap prestasi praktik pembubutan siswa kelas XI jurusan teknik pemesinan SMK Muhammadiyah 1 Bantul, (3) Mengetahui pengaruh motivasi praktik dan kelayakan fasilitas bengkel secara bersama-sama terhadap prestasi praktik pembubutan siswa kelas XI jurusan teknik pemesinan SMK Muhammadiyah 1 Bantul. Penelitian ini termasuk jenis penelitian ex-post facto. Variabel dalam penelitian ini adalah motivasi praktik dan kelayakan fasilitas bengkel pemesinan sebagai variabel bebas serta prestasi praktik pembubutan sebagai variabel terikatnya. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI teknik pemesinan SMK Muhammadiyah 1 Bantul sebanyak 105 siswa, kemudian diambil sampel dengan teknik proporsional random sampling sebanyak 79 siswa. Pengumpulan data menggunakan metode kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis regresi sederhana dan teknik analisis regresi ganda. Hasil penelitian ini adalah (1) Motivasi praktik berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi praktik pembubutan yang ditunjukkan dengan nilai rhitung sebesar 0,538, (2) Kelayakan fasilitas bengkel pemesinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi praktik pembubutan yang ditunjukkan dengan nilai rhitung sebesar 0,485, (3) Motivasi praktik dan kelayakan fasilitas bengkel secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi praktik yang ditunjukkan dengan nilai Rhitung sebesar 0,587, dan persamaan regresi Y = 58,580 + 0,184. X1 + 0,086.X2 Kata Kunci: motivasi praktik, kelayakan bengkel pemesinan, prestasi praktik

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Mesin
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Mesin
Depositing User: Margiyanti
Date Deposited: 07 Dec 2016 01:57
Last Modified: 30 Jan 2019 12:06
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/44268

Actions (login required)

View Item View Item