PERUBAHAN ALAT MUSIK PENGIRING TAYUB DI DESA SULURSARI KECAMATAN GABUS KABUPATEN GROBOGAN

Karunia, Yusak Suluh Putra (2016) PERUBAHAN ALAT MUSIK PENGIRING TAYUB DI DESA SULURSARI KECAMATAN GABUS KABUPATEN GROBOGAN. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img] Text
PERUBAHAN ALAT MUSIK PENGIRING TAYUB DI DESA SULURSARI KECAMATAN GABUS KABUPATEN GROBOGAN.pdf
Restricted to Registered users only until 2026.

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai perubahan alat musik pengiring Tayub di Desa Sulursari Kecamatan Gabus Kabupaten Grobogan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan perbedaan penggunaan alat musik pengiring Tayub dari tahun 1985 hingga tahun1993 dan tahun 1994 sampai tahun 2016. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode etnografi, untuk mendeskripsikan perubahan alat musik kesenian Tayub. Informan penelitian adalah kelompok paguyuban Tayub dan masyarakat di Desa Sulursari. Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Instrumen penelitian ini adalah peneliti sendiri. Untuk menganalisa data menggunakan reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Uji keabsahan data penelitian ini menggunakan teknik triangulasi. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan sebagai berikut: (1) Periode tahun 1985 sampai tahun 1993, alat musik pengiring Tayub menggunakan alat musik gamelan lengkap yaitu: bonang barung, bonang penerus, saron I, saron II, peking, demung, gender, slenthem, gambang, rebab, siter, suling, kendhang, kenong, kethuk, kempul, dan gong. (2) Perubahan alat musik pengiring Tayub mulai berkembang tahun 1994 seiring dengan masuknya musik campursari yakni mengakulturasikan gamelan dengan alat musik jedor dan jes, diikuti kendhang jaipong dan keyboard. Proses akulturasi turut mengurangi alat musik rebab, siter, suling, slenthem dan gender. (3) Perubahan alat musik mengakibatkan perubahan penyajian musik dalam hal lagu yang dibawakan serta setting. Konsep pokok fungsi alat musik gamelan tidak berubah, namun disesuaikan dengan lagu dan pembawaan musik Tayub serta perubahan alat musiknya.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Seni dan Budaya > Seni Musik
Divisions: Fakultas Bahasa, Seni dan Budaya (FBSB) > Pendidikan Seni Musik
Depositing User: Admin Pendidikan Seni Musik FBS
Date Deposited: 30 Nov 2016 01:40
Last Modified: 30 Jan 2019 11:58
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/44049

Actions (login required)

View Item View Item