LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)

Ardhian Nurhadi, Ardhian Nurhadi (2014) LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL). Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img] Text
103.docx

Download (10kB)

Abstract

Pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan kegiatan terpadu dan saling mendukung satu dengan lainnya dalam rangka mengembangkan kompetensi mahasiswa sebagai calon guru atau tenaga kependidikan yang profesional. Penyelenggaraan program PPL secara terpadu bertujuan untuk memberikan pengalaman belajar yang bagus dan bermutu, memperluas wawasan, melatih dan mengembangkan kompetensi yang diperlukan dalam bidangnya, meningkatkan keterampilan, kemandirian, tanggungjawab, dan kemampuan dalam memecahkan masalah. Tujuan lain adalah memberikan gambaran dan pengalaman langsung kepada mahasiswa dalam hal alokasi waktu, perencanaan program, pengelolaan, dan pendanaan yang efisien dan efektif. Pelaksanaan PPL dilaksanakan sejak tanggal 1 Juli hingga 17 September 2014 dengan didahului oleh observasi dan analisis situasi guna perumusan program PPL. Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan wahana bagi mahasiswa untuk memperoleh ilmu secara langsung di lapangan/lingkungan sekolah dan masyarakat baik yang berkaitan dengan pengembangan dan pengelolaan sekolah dalam bidang fisik maupun non fisik serta pembentukan calon guru atau tenaga kependidikan yang profesional. PPL bertujuan melatih mahasiswa dan menerapkan pengetahuan serta kemampuan yang dimiliki dalam suatu proses pembelajaran. Agar mahasiswa memiliki pengalaman yang dapat dipakai sebagai bekal untuk mengembangakn potensinya. Sesuai dengan visi dan misi kegiatan PPL progam-progam yang dilaksanakan meliputi kegiatan yang bersifat non fisik dan insidental. Progam lebih difokuskan pada kegiatan non fisik yang ditujukan bagi lembaga internal sekolah. Progam PPL ini dilaksanakan pada bulan Juli sampai dengan pertengahan bulan September 2014. Pelaksanaan PPL tersebut telah banyak memberikan pengalaman baru kepada mahasiswa dalam hal pengembangan diri sebagai guru dan tenaga pendidik profesional yang mempunyai nilai, sikap, dan pengetahuan serta keterampilan yang diperlukan.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 17 Nov 2016 00:10
Last Modified: 01 Oct 2019 11:57
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/43697

Actions (login required)

View Item View Item