FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KESIAPAN KERJA SISWA KELAS XII SMK MUHAMMADIYAH 1 WATES

Krisnamurti, Tira Fatma (2016) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KESIAPAN KERJA SISWA KELAS XII SMK MUHAMMADIYAH 1 WATES. S1 thesis, Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text
skripsi.pdf

Download (14MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) pengaruh prestasi belajar terhadap kesiapan kerja, 2) pengaruh gender terhadap kesiapan kerja, 3) pengaruh keaktifan organisasi terhadap kesiapan kerja, 4) pengaruh pendidikan orang tua terhadap kesiapan kerja, 5) pengaruh pendapatan orang tua terhadap kesiapan kerja dan 6) pengaruh prestasi belajar, gender, keaktifan organisasi, pendidikan orang tua dan pendapatan orang tua terhadap kesiapan kerja siswa. Peneltian ini merupakan penelitian kausal asosiatif yang meneliti pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat. Sedangkan berdasarkan data, penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XII SMK Muhammadiyah 1 Wates tahun ajaran 2016/2017 sebanyak 188 siswa. Sampel penelitian berjumlah 129 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan dokumentasi dan kuesioner. Metoda analisis data yang digunakan adalah regresi ganda. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh prestasi belajar terhadap kesiapan kerja, (2) tidak terdapat pengaruh gender terhadap kesiapan kerja, (3) terdapat pengaruh keaktifan organisasi terhadap kesiapan kerja, (4) tidak terdapat pengaruh pendidikan orang tua terhadap kesiapan kerja, (5) tidak terdapat pengaruh pendapatan orang tua terhadap kesiapan kerja, (6) terdapat pengaruh prestasi belajar, gender, keaktifan organisasi, pendidikan orang tua dan pendapatan orang tua terhadap kesiapan kerja. Kata Kunci: Kesiapan Kerja Siswa, Prestasi Belajar, Keaktifan Organisasi

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Aspek Pendidikan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Admin Pendidikan Ekonomi FE
Date Deposited: 03 Nov 2016 00:35
Last Modified: 30 Jan 2019 11:39
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/43091

Actions (login required)

View Item View Item