Yulia Frischa, Nindita (2016) PENINGKATAN KEMAMPUAN BERBICARA MENGGUNAKAN METODE PROYEK PADA ANAK KELOMPOK B DI TK AMONG PUTRO BERBAH SLEMAN YOGYAKARTA. S1 thesis, PAUD.
Text
SKRIPSI.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berbicara dalam berkomunikasi pada anak kelompok B TK Among Putro Berbah Sleman Yogyakarta. Kemampuan berbicara anak dinilai berdasarkan pengucapan, ketepatan dan kelancaran dalam berbicara. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus, masing-masing siklus terdiri dari tiga pertemuan. Subjek penelitian siswa kelompok B TK Among Putro Berbah Sleman Yogyakarta berjumlah 22 anak yang terdiri dari 9 anak laki-laki dan 13 anak perempuan. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret-Juli 2015 tahun pelajaran 2015-2016 di minggu pertama dan ketiga. Tema pembelajaran adalah Alam Semesta dengan sub tema jenis-jenis musim (musim hujan dan musim kemarau), perbedaan siang dan malam, serta gunung berapi dan gunung meletus. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi dan alat bantu observasi berupa foto dan video. Analisis data menggunakan analisis data kualitatif dan kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa melalui metode proyek dapat meningkatkan kemampuan berbicara anak kelompok B TK Among Putro Berbah pada siklus I dan siklus II terlihat bahwa kemampuan berbicara anak meningkat aspek pengucapan dari 65,65% menjadi 90,90%, ketepatan 52,01% menjadi 78,78% dan aspek kelancaran dari 40,90% menjadi 64,13%. Peningkatan tersebut dapat dicapai dalam setiap kegiatan yang telah dilakukan pada dua siklus yang terdiri dari tiga pertemuan. Kemampuan berbicara yang berkembang melalui metode proyek melalui indikator mengucapkaan syair lagu sambil diiringi senandung lagunya, menceritakan kejadian/pengalaman secara sederhana, mau mengungkapkan pendapat secara sederhana, berani bertanya dan menjawab pertanyaan, menjawab pertanyaan tentang informasi/keterangan di TK Among Putro Berbah Sleman Yogyakarta. Kata kunci : kemampuan berbicara, metode proyek, kelompok B
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru PAUD |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGPAUD - Pendidikan Guru Anak Usia Dini |
Depositing User: | Admin PGPAUD FIP |
Date Deposited: | 31 Oct 2016 04:08 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 11:37 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/42996 |
Actions (login required)
View Item |