Wulandari, Arini (2016) PENGARUH PENAMBAHAN SENYAWA HEKSADESILTRIMETOKSISILAN PADA SERAT POLIESTER TERDEPOSIT NANOPARTIKEL PERAK TERHADAP HIDROFOBISITAS DAN AKTIVITAS ANTIBAKTERI. S1 thesis, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UNY.
Text
BAB I.1 fix......docx Download (28kB) |
|
Text
abstrak.docx Download (32kB) |
|
Text
daftar pustaka.docx Download (37kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik serat poliester tanpa dan dengan modifikasi menggunakan nanopartikel perak dan heksadesiltrimetoksisilan (HDTMS). Modifikasi serat poliester dilakukan dengan menggunakan deposit nanopartikel perak dilanjutkan dengan penambahan HDTMS. Penambahan HDTMS dilakukan terhadap variasi serat poliester. Karakterisasi sampel meliputi uji gugus fungsi menggunakan FTIR-ATR dilanjutkan uji hidrofobisitas melalui pengukuran sudut kontak, dan uji aktivitas antibakteri melalui metode zona hambat. Nanopartikel perak dan heksadesiltrimetoksisilan berhasil diaplikasikan pada serat poliester. Vibrasi khas dari Ag0 dan Si-O-Si muncul pada bilangan gelombang 512,17 cm-1 dan 720,54/719,69 cm-1. Deposit nanopartikel perak menurunkan hidrofobisitas serat poliester. Modifikasi serat poliester dengan senyawa HDTMS menyebabkan peningkatan hidrofobisitas serat poliester dan menurunkan aktivitas antibakteri serat poliester terhadap bakteri Staphylococcus aureus ATCC 25923 dan Escherichia Coli ATCC 35218 keempat sampel. Terdapat perbedaan yang signifikan dalam hal aktivitas antibakteri dari sampel poliester (P), poliester terdeposit nanopartikel perak (P-Ag), poliester terdeposit HDTMS (P-HDTMS) dan poliester terdeposit nanopartikel perak dan HDTMS (P-Ag-HDTMS). Terdapat perbedaan yang signifikan dalam hal aktivitas antibakteri dari sampel P, P-Ag, P-HDTMS dan P-Ag-HDTMS terhadap bakteri Eschericia coli ATCC 35218 dan Staphylococcus aureus ATCC 25923.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Jurusan Pendidikan Kimia > Kimia |
Depositing User: | Admin Kimia FMIPA |
Date Deposited: | 25 Oct 2016 08:35 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 11:29 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/42776 |
Actions (login required)
View Item |