Keterlaksanaan Pembelajaran Aspek Penelitian Mata Pelajaran Fisika Kelas X Berdasarkan Status Sosial Ekonomi dan Budaya Belajar dan Kerja Guru Di SMA Negeri se-Kota Yogyakarta.

Wantoro, Sri (2016) Keterlaksanaan Pembelajaran Aspek Penelitian Mata Pelajaran Fisika Kelas X Berdasarkan Status Sosial Ekonomi dan Budaya Belajar dan Kerja Guru Di SMA Negeri se-Kota Yogyakarta. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-sri-wantoro-12708251086.swf

Download (26MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) persepsi guru terhadap keterlaksanaan pembelajaran aspek penelitian dalam pembelajaran fisika SMA kelas X di SMAN se-Kota Yogyakarta; (2) Pengaruh status sosial ekonomi dan budaya belajar dan kerja guru terhadap keterlaksanaan pembelajaran aspek penelitian dalam pembelajaran fisika SMA kelas X. Jenis penelitian ini merupakan penelitian survei dengan model deskriptif kualitatif. Populasi penelitian adalah seluruh guru fisika kelas X di SMA N Se- Kota Yogyakarta. Adapun sampel penelitian berupa 8 guru fisika dari sekolah yang berbeda. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, penilaian dokumen, dan observasi. Analisis data dengan teknik deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) menurut persepsi guru, guru fisika kelas X di SMA N se-kota Yogyakarta telah melaksanakan pembelajaran aspek penelitian pada tahap perencanaan dengan kriteria jarang dilakukan, pada tahap pelaksanaan dengan kriteria jarang dilakukan, dan pada tahap pelaporan dengan kriteria hampir tidak dilakukan. Pada umumnya guru telak melaksanakan pembelajaran aspek penelitian pada meta pelajaran fisika kelas X denga kriteria jarang dilakukan; (2) Status Sosial Ekonomi dan Budaya Belajar guru mempengaruhi keterlaksanan pembelajaran aspek penelitian guru fisika kelas X di SMA N se-kota Yogyakarta.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: keterlaksanaan, aspek penelitian, Status Sosial Ekonomi, Budaya Belajar dan Kerja.
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Ilmu Pengetahuan Alam
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Sains
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 24 Oct 2016 02:58
Last Modified: 09 May 2019 07:44
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/42681

Actions (login required)

View Item View Item